REDESAIN TORAJA STUDENT CENTER (TSC) DI KABUPATEN SLEMAN, DENGAN PENDEKATAN TRANSFORMASI NILAI BUDAYA TRADISIONAL TORAJA

Arkhelaus Dermawan Kanuna Ruga (2023) REDESAIN TORAJA STUDENT CENTER (TSC) DI KABUPATEN SLEMAN, DENGAN PENDEKATAN TRANSFORMASI NILAI BUDAYA TRADISIONAL TORAJA. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Prodi Arsitektur)
61170216_bab1_daftarpustaka.pdf

Download (3MB)
[img] Text (Skripsi Prodi Arsitektur)
61170216_bab2-sd-bab5_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (19MB) | Request a copy

Abstract

Redesain Toraja student center (TSC) dengan pendekatan transformasi nilai budaya tradisional Toraja yang berada di Yogyakarta lebih tepatnya berada di (Jl. Semeru, Ngabean Wetan, Sinduharjo, Kec. Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewah Yogyakarta 55581). Toraja Student Center (TSC) adalah suatu paguyuban mahasiswa Toraja yang ada di Yogyakarta. Student Center ini terdiri atas 2 lantai, yang terdiri atas 10 kamar tidur, aula, dapur dan ruang terbuka. Selain sebagai student center, bangunan ini juga merepresentasikan identitas Toraja di Yogyakata. Namun seiring bertambahnya waktu bangunan ini semakin tidak terawat dan kurang mendapat perhatian dari pemerintah kabupaten Tana Toraja dan Toraja Utara. Oleh karena itu bangunan ini perlu didesain ulang (redesain) untuk memberikan ruang bagi mahasiswa/mahasiswi Toraja di Yogyakarta untuk belajar, berkembang dan memperkenalkan kebudayaannya. Pendekatan arsitektur yang digunakan harus mengekspresikan niai-nilai budaya dan kebanggaan mahasiwa/mahasiswi Toraja atas budayanya. Sebab itu pendekatan perancangan menggunakan trasformasi dari nilai budaya tradisonal Toraja ke dalam arsitektur bangunan Toraja student center. Perancangan ulang Toraja student center bertujuan untuk memberikan wadah bagi mahasiswa/mahasiswi Toraja yang sedang menempuh pendidikan di Yogyakarta untuk saling berinteraksi dan mempererat persaudaraan, tempat belajar dan berkembang bersama. Serta sebagai sarana untuk melestarikan budaya dan memperkenalkan kebudayaan Toraja di Yogyakarta.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Redesain, Toraja, Student Center, Transformasi Nilai Budaya Tradisional.
Subjects: N Seni Rupa > NA Arsitektur
Divisions: Fakultas Arsitektur dan Desain > Prodi Arsitektur
Depositing User: Dhian Saraswati
Date Deposited: 27 Jun 2023 03:02
Last Modified: 27 Jun 2023 03:02
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/7630

Actions (login required)

View Item View Item