PERPUSTAKAAN UMUM DENGAN PENDEKATAN DESAIN INKLUSIF DI TELUK DALAM, KABUPATEN NIAS SELATAN

Gloriam Belinda Kuriana Duha (2024) PERPUSTAKAAN UMUM DENGAN PENDEKATAN DESAIN INKLUSIF DI TELUK DALAM, KABUPATEN NIAS SELATAN. Final Year Projects (S1) thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Arsitektur)
61190442_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (18MB)
[img] Text (Skripsi Arsitektur)
61190442_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (16MB) | Request a copy

Abstract

Perpustakaan umum mengambil peran strategis dalam pembangunan Sumber Daya Manusia sebagai peningkatan literasi yang dapat mendukung dan mencerdaskan generasi bangsa. Namun, keadaan yang terjadi di masyarakat berupa rendahnya minat baca memberikan dampak berkurangnya minat berkunjung ke perpustakaan. Diperburuk dengan kondisi fasilitas literasi yaitu perpustakaan salah satunya seperti yang ada di Kabupaten Nias Selatan jauh dari standar SNI 7495 tahun 2009. Kondisi perpustakaan yang kurang memadai ditandai dengan jumlah pengunjung harian yang sangat rendah serta kondisi ruang dan bangunan perpustakaan menyebabkan semakin rendahnya minat untuk datang ke perpustakaan. Perlu adanya pengadaan perpustakaan umum baru di Kabupaten Nias Selatan untuk memfasilitasi seluruh masyarakat sebagai pengguna baik dari segala kalangan usia serta dengan keterbatasan sekalipun untuk bisa beraktivitas. Perancangan perpustakaan umum di Kabupaten Nias Selatan akan menggunakan pendekatan rancangan berupa desain inklusif. Dengan menggunakan pendekatan desain inklusif akan diterapkan pada bangunan berupa fleksibilitas pengguna, kesetaraan dalam penggunan, ukuran dan ruang untuk pencapaian dan penggunaan bagi semua kalangan baik difabel maupun umum. Diharapkan bahwa perancangan perpustakaan umum di Kabupaten Nias Selatan untuk semua pengguna tanpa batasan agar memberikan kenyamanan berupa sarana belajar, sarana rekreasi, sarana baca dan sarana berbagi ilmu. yang sesuai dengan standar serta memfokuskan pada penyelesaian tiga kriteria desain, yaitu : Bangunan yang dapat memberikan pelayanan publik yang lebih baik kepada masyarakat di Kabupaten Nias Selatan; sebagai wadah yang dapat menghilangkan kesan membosankan perpustakaan umum ; serta tetap mempertahankan konteks kedaerahan yang terdapat di Kabupaten Nias Selatan.

Item Type: Student paper (Final Year Projects (S1))
Uncontrolled Keywords: Perpustakaan umum; Desain Inklusif; identitas lokal; Pulau Nias
Subjects: N Seni Rupa > Arsitektur
T Teknologi > Konstruksi Bangunan
Z Bibliografi. Ilmu Perpustakaan. Sumber Informasi > Perpustakaan (Umum)
Divisions: Fakultas Arsitektur dan Desain > Prodi Arsitektur
Depositing User: Beatrix Stefany
Date Deposited: 26 Mar 2025 01:48
Last Modified: 26 Mar 2025 01:48
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/9469

Actions (login required)

View Item View Item