PEMBANGUNAN APLIKASI PRESENSI KARYAWAN PADA YAYASAN SATUNAMA BERBASIS ANDROID

Revyn Pradana Putra (2023) PEMBANGUNAN APLIKASI PRESENSI KARYAWAN PADA YAYASAN SATUNAMA BERBASIS ANDROID. Final Year Projects (S1) thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Informatika)
71190523_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (2MB)
[img] Text (Skripsi Informatika)
71190523_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Yayasan Satunama merupakan salah satu yayasan non-profit yang berada di Kota Yogyakarta. Struktur organisasi yang ada pada Yayasan Satunama memilki banyak departemen, salah satu dari departemen tersebut adalah Departemen HRD. HRD memiliki tugas untuk mengurus dan mengatur kinerja karyawan bahkan hingga melakukan pengelolaan presensi. Pencatatan presensi di Yayasan Satunama masih dilakukan secara manual dan menggunakan fingerprint. Namun HRD dan karyawan masih tidak teratur dan lebih banyak mengabaikan dalam melakukan pancatatan waktu pada presensi. Terlebih proses bisnis yang ada dalam melakukan presensi ketika ditugaskan di luar kota dinilai terlalu rumit. FTI UKDW bekerja sama dengan Yayasan Satunama untuk melakukan proses digitalisasi dari segi penyimpanan data. Presensi yang ada pada Yayasan Satunama sendiri dinilai sudah digital namun masih dinilai terlalu rumit dan tidak fleksibel. Maka dari itu, penelitian ini melakukan pembangunan aplikasi yang berbasis Android untuk melakukan presensi. Karyawan sendiri nantinya langsung bisa melakukan presensi di lokasi kerja dan HRD sendiri juga dengan adanya data-data tersebut maka bisa melakukan monitoring. Selain aplikasi, metode User Centered Design (UCD) memiliki antarmuka dan menjadi mudah dalam mencari atau melakukan aktivitas yang berhubungan dengan presensi. Penelitian ini menghasilkan antarmuka yang sesuai dengan kebutuhan pengguna dan akurat dalam melakukan pengambilan lokasi dalam melakukan presensi. Evaluasi juga dilakukan dengan menggunakan SUS dan mendapatkan hasil 83.5 yang dimana mendapatkan grade excellent sehingga responden merasa puas, mudah digunakan, dan senang. Dari data-data presensi yang ada juga bisa menjadi alat untuk HRD dalam melakukan monitoring di sistem yang lain.

Item Type: Student paper (Final Year Projects (S1))
Uncontrolled Keywords: UCD, Presensi, Aplikasi Android, Antarmuka, SUS
Subjects: Q Ilmu Pengetahuan > Matematika > Perangkat Lunak (Software) Komputer
T Teknologi > Teknologi (Umum)
Divisions: Fakultas Teknologi Informasi > Prodi Informatika
Depositing User: Beatrix Stefany
Date Deposited: 11 Jun 2024 05:39
Last Modified: 11 Jun 2024 05:39
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/8640

Actions (login required)

View Item View Item