IMPLEMENTASI FITUR PENCARIAN LAGU BERDASARKAN PITCH RECOGNITION PADA APLIKASI POMUKA DENGAN METODE FFT

71140101, Clementio Cartenz Derio (2021) IMPLEMENTASI FITUR PENCARIAN LAGU BERDASARKAN PITCH RECOGNITION PADA APLIKASI POMUKA DENGAN METODE FFT. Final Year Projects (S1) thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Informatika)
71140101_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (1MB)
[img] Text (Skripsi Informatika)
71140101_bab2 s.d bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Proses pengenalan suara mempunyai beberapa unsur penting seperti pitch dalam gelombang suara yang merupakan tinggi atau rendah frekuensi nada. Metode Fast Fourier Transform (FFT) adalah salah satu metode yang dipakai untuk mengolah gelombang suara analog dalam domain waktu yang diubah menjadi sinyal suara dalam bentuk domain frekuensi digital dan digunakan dalam pencarian lagu. Selama melakukan penelitian, penulis melakukan analisa produk aplikasi Pomuka, dilakukan beberapa riset kebutuhan terhadap aplikasi seperti jenis tangga nada, mekanisme FFT, dan interval nada. Pada proses metode FFT, yang akan diubah adalah banyaknya sample rate yang dimasukan dalam t (waktu) tertentu. Banyaknya sample rate diberikan lambang N yang merupakan perpangkatan dari 2. Sample rate mempunyai satuan Hz dimana akan sangat berpengaruh dengan sample analog yang diambil secara digital lalu akan diubak ke domain frekuensi. Proses perhitungan hingga mendapatkan nilai frekuensi tertinggi sesuai tabel ketetapan dan akan dilanjutkan dengan proses pencarian nada hingga mendapat deret nada yang diperlukan untuk mencari judul lagu di database. Hasil dari penelitian ini yaitu program dapat memberikan hasil dengan tingkat ketepatan pencarian nilai frekuensi terhadap nada sesuai pada ketentuan tabel hingga 100% untuk 5 lagu yang dipilih secara acak dengan 3 orang dengan jenis suara yang berbeda yaitu alto, tenor, bass, dan sopran. Berdasarkan Aspek Errors bahwa persentase error sekitar adalah 0% hingga 20%. Berdasarkan Aspek time on task, peserta menyeselaikan pencarian lagu selama total waktu 2 menit 41 detik dengan 5 lagu yang berbeda.

Item Type: Student paper (Final Year Projects (S1))
Uncontrolled Keywords: Aplikasi Pomuka, Fast Fourier Transform (FFT), Musik, Lagu.
Subjects: Q Ilmu Pengetahuan > Matematika > Komputer Elektronik. Ilmu Komputer
Q Ilmu Pengetahuan > Matematika > Perangkat Lunak (Software) Komputer
Divisions: Fakultas Teknologi Informasi > Prodi Informatika
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 23 Mar 2022 02:11
Last Modified: 23 Mar 2022 02:11
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/6600

Actions (login required)

View Item View Item