ANALISIS PENGUKURAN KINERJA DENGAN PENDEKATAN BALANCED SCORECARD PADA PERUSAHAAN ANDI OFFSET YOGYAKARTA

12080651, RINA SRIYANTI (2012) ANALISIS PENGUKURAN KINERJA DENGAN PENDEKATAN BALANCED SCORECARD PADA PERUSAHAAN ANDI OFFSET YOGYAKARTA. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Akuntansi)
12080651_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (1MB)
[img] Text (Skripsi Akuntansi)
12080651_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini mengenai “Analisis Pengukuran Kinerja dengan Pendekatan Balanced (Studi Kasus pada CV ANDI Offset Yogyakarta)”. Dengan adanya Balanced Scorecard sebagai analisis kinerja dalam perusahaan CV ANDI Offset Yogyakarta dapat membantu perusahaan untuk mencapai tujuannya secara efektif dan efisien. Hal ini sesuai dengan tujuan Balanced Scorecard adalah sebagai tolak ukur yang tidak hanya menilai dari aspek keuangan tetapi juga dari aspek non keuangan, melalui empat perspektif yaitu: keuangan, pelanggan, internal bisnis, serta pembelajaran dan pertumbuhan. Penulis melakukan pengukuran pada CV.ANDI Offset Yogyakarta dengan menggunakan data tahun 2007-2011 untuk menganalisis keempat perspektif yang disebutkan diatas, serta perhitungan kuesioner yang disebarkan kepada karyawan dan pelanggan CV.ANDI Offset Yogyakarta pada tahun berjalan. Dari hasil pengukuran yang telah dilakukan diketahui bahwa kinerja dari perspektif keuangan sudah dapat diukur dengan cukup baik karena peningkatan asset dan pemesanan mencetak/menerbitkan buku tiap tahun cukup besar. Kinerja dari perspektif pelanggan secara umum sudah sesuai dengan yang diharapkan, hal ini dapat dilihat dari meningkatnya jumlah pelanggan setiap tahunnya dan sangat puasnya pelanggan atas layanan serta produk dari ANDI Offset. Pada perspektif proses bisnis internal diperoleh gambaran bahwa CV.ANDI Offset Yogyakarta dalam memproduksi baranganya secara efesiensi dan efektif. Pada perspektif pembelajaran dan pertumbuhan dapat dilakukan dengan baik karena diterapkannya peraturan bagi karyawan mengenai kehadiran. Dari empat perspektif dapat dinilai bahwa ukuran kinerja CV.ANDI Offset Yogyakarta sudah cukup baik.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Balanced Scorecard, Perspektif Keuangan, Perspektif Pelanggan, Perspektif Bisnis Internal, Perspektif Pembelajaran dan Pertumbuhan.
Subjects: H Ilmu Sosial > HB Teori Ekonomi
H Ilmu Sosial > HD Industri. Pemanfaatan Lahan. Buruh
H Ilmu Sosial > HF Perdagangan > HF5601 Akuntansi
Divisions: Fakultas Bisnis > Prodi Akuntansi
Depositing User: Ms Lea Destiany
Date Deposited: 07 Oct 2020 03:30
Last Modified: 07 Oct 2020 03:30
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/4151

Actions (login required)

View Item View Item