PERBANDINGAN ALGORITMA LZSS DAN LZMW UNTUK KOMPRESI DATA TEKS

22094751, MARIA EMILIA AYU SWANDARI (2014) PERBANDINGAN ALGORITMA LZSS DAN LZMW UNTUK KOMPRESI DATA TEKS. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Informatika)
22094751_Bab1_Bab5_Daftarpustaka.pdf

Download (3MB)
[img] Text (Skripsi Informatika)
22094751_Bab2-sd-Bab4_Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Salah satu permasalahan yang paling sering dihadapi pemakai komputer saat ini adalah kurang cukupnya media penyimpanan data. Selain itu, hampir semua jenis data pasti terdapat pengulangan kata. Kemudian besarnya kapasitas ukuran data juga dapat mengakibatkan pengiriman data melalui jaringan juga menjadi kendala dalam menyimpan dan mentransfer data. Dari permasalahan tersebut, berbagai solusi teknik kompresi data tersedia untuk menyelesaikannya. Tiap metode tentunya mempunyai keunggulan dan kelemahan masing-masing, seperti cocok untuk tipe data tertentu berdasarkan rasio hasil kompresi dan waktu kompresi. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan dua metode kompresi, yaitu metode LZSS dan LZMW. Dari hasil penelitian didapatkan algoritma LZSS dan LZMW mempunyai keunggulan masing-masing sesuai dengan tipe penulisan. Tipe penulisan karakter yang mempunyai perulangan banyak maupun tipe penulisan cerita, rasio kompresi LZMW lebih unggul dibandingkan dengan LZSS. Dari tipe penulisan karakter yang mempunyai perulangan banyak, algoritma LZMW lebih unggul 1,669 kali lipat dibandingkan dengan LZSS. Tipe penulisan lainnya, algoritma lebih unggul 1,33 kali lipat dari LZSS dikarenakan terdapat banyak perulangan kata sehingga hasil dari kompresi lebih cepat dalam pencarian di kamus data LZMW. Dari segi waktu, proses kompresi dengan menggunakan tipe penulisan karakter perulangan banyak pada algoritma LZMW lebih baik 65 kali lipat daripa algoritma LZSS. Sedangkan pada tipe penulisan karakter yang umum dan acak, waktu pada algoritma LZSS 104 kali lebih baik. Dekompresi dapat berjalan dengan baik. Dalam segi waktu dekompresi, LZMW lebih cepat dua kali lipat dibandingkan LZSS.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Kompresi, Dekompresi, LZSS, LZMW
Subjects: Q Ilmu Pengetahuan > QA Matematika
Q Ilmu Pengetahuan > QA Matematika > QA75 Komputer Elektronik. Ilmu Komputer
Q Ilmu Pengetahuan > QA Matematika > QA76 Perangkat Lunak (Software) Komputer
Divisions: Fakultas Teknologi Informasi > Prodi Informatika
Depositing User: Mr Brayen Samuel Paendong
Date Deposited: 09 Nov 2020 04:20
Last Modified: 09 Nov 2020 04:20
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/3365

Actions (login required)

View Item View Item