AUDIT MANAJEMEN TERHADAP EFEKTIVITAS DAN EFISIENSI FUNGSI PEMASARAN : STUDI KASUS PADA BAKPIA 731

12070531, SATRIA ANUGERAH MANIURI SIMORANGKIR (2012) AUDIT MANAJEMEN TERHADAP EFEKTIVITAS DAN EFISIENSI FUNGSI PEMASARAN : STUDI KASUS PADA BAKPIA 731. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Akuntansi)
12070531_Bab1_Bab5_Daftarpustaka.pdf

Download (1MB)
[img] Text (Skripsi Akuntansi)
12070531_Bab2-sd-Bab4_Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Perkembangan usaha bakpia di Yogyakarta sangat berkembang dengan pesat. Wisatawan yang datang dari mancanegara maupun lokal tidak lupa untuk membeli makanan khas Yogyakarta ini. Peluang pasar yang adapun sangat terbuka lebar buat para pengusaha bakpia. Audit pemasaran merupakan upaya dalam melakukan pencarian dan menemukan informasi tentang pemasaran dengan maksud memperoleh gambaran yang akurat tentang berbagai permasalahan yang harus dipecahkan dan peluang yang dapat dimanfaatkan demi peningkatan kinerja bidang pemasaran.. Oleh karena itu audit dituntut agar bisa melaksanakan sasarannya yaitu ruang lingkup pemasaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana efektivitas dan efisiensi fungsi pemasaran yang dijalankan oleh perusahaan bakpia 731/dewa. Variabel yang digunakan adalah sistem pengendalian internal, sistem pengendalian manajemen, bauran pemasaran, dan ruang lingkup pemasaran yang berada di bakpia 731. Desain penelitian yang digunakan adalah melakukan perencanaan, mengumpilkan bukti, analisis dan penyelidikan, dan melaporkan hasil manajemen. Prosedur analisis data menggunakan metode kualitatif dan kuantitatif. Dari hasil pengujian efisiensi, tingkat efisiensi mengalami peningkatan maka dapat diketahui bahwa perusahaan dapat menekan biaya pemasaran dan untuk pengujian efektivitas, tingkat efektivitas mengalami peningkatan maka dapat diketahui bahwa penjualan Bakpia 731 mengalami peningkatan dan target yang ditentukan oleh perusahaan tercapai. Kesimpulan yang dibuat penulis adalah Bakpia 731 sudah menjalankan fungsi pemasarannya dengan efektif dan efisien.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Audit Manajemen, efektivitas, efisiensi, fungsi pemasaran
Subjects: H Ilmu Sosial > H Ilmu-ilmu Sosial (Umum)
H Ilmu Sosial > HD Industri. Pemanfaatan Lahan. Buruh
H Ilmu Sosial > HD Industri. Pemanfaatan Lahan. Buruh > HD28 Manajemen. Manajemen Industri
H Ilmu Sosial > HN Sejarah dan Kondisi Sosial. Permasalahan Sosial. Reformasi Sosial
Divisions: Fakultas Bisnis > Prodi Akuntansi
Depositing User: Mr Brayen Samuel Paendong
Date Deposited: 11 Sep 2020 01:32
Last Modified: 11 Sep 2020 01:32
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/2965

Actions (login required)

View Item View Item