PENGARUH KUALITAS SISTEM INFORMASI E-BILLING TERHADAP KUALITAS INFORMASI E-BILLING DENGAN PENGETAHUAN PAJAK SEBAGAI VARIABEL MODERASI

12140039, Ghely Oktavianes (2019) PENGARUH KUALITAS SISTEM INFORMASI E-BILLING TERHADAP KUALITAS INFORMASI E-BILLING DENGAN PENGETAHUAN PAJAK SEBAGAI VARIABEL MODERASI. Final Year Projects (S1) thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Akuntansi)
12140039_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (891kB)
[img] Text (Skripsi Akuntansi)
12140039_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Perkembangan teknologi pada saat ini berperan penting untuk memudahkan aktivitas yang dilakukan manusia yang semakin kompleks. Pengaplikasian perkembangan teknologi juga diterapkan oleh Direktorat Jenderal Pajak (DJP) untuk memudahkan wajib pajak dalam membayarkan pajak melalui sistem pembayaran pajak secara elektronik e-billing. Komponen utama dalam pengembangan teknologi salah satunya yaitu sistem informasi. Pentingnya sebuah kualitas sistem yang baik akan mempengaruhi hasil keluaran atau kualitas informasi yang dihasilkan dari sebuah sistem itu sendiri. Namun, selain kualitas sistem yang baik perlu adanya pengetahuan pajak untuk memudahkan wajib pajak dalam mengisi form yang terdapat di sistem e-billing, Sehingga apabila kualitas sistem yang disediakan DJP sudah baik ditunjang dengan pengetahuan pajak maka akan menghasilkan kualitas informasi e-billing yang dapat akurat. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah kualitas sistem e-billing mempengaruhi kualitas informasi e-billing dengan pengetahuan pajak sebagai variabel moderasi. Pengumpulan data dengan menyebarkan kuesioner sebanyak 63 kepada Bendahara atau TU sekolah Kota Yogyakarta. Sumber daftar nama sekolah yang diambil bersumber dari web resmi kemdikbud. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas sistem berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas informasi, sedangkan pengetahuan pajak tidak dapat memoderasi pengaruh Kualitas Sistem terhadap kualitas informasi.

Item Type: Student paper (Final Year Projects (S1))
Uncontrolled Keywords: Kualitas sistem, Kualitas Informasi dan Pengetahuan Pajak, E-billing, Sekolah Kota Yogyakarta
Subjects: H Ilmu Sosial > Perdagangan > Akuntansi
H Ilmu Sosial > Keuangan
H Ilmu Sosial > Keuangan Publik
Divisions: Fakultas Bisnis > Prodi Akuntansi
Depositing User: Mr Yoshua Dwi Oktavianus Putra
Date Deposited: 30 Sep 2021 07:33
Last Modified: 30 Sep 2021 07:33
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/225

Actions (login required)

View Item View Item