AKTIVITAS PENGHAMBATAN EKSTRAK ETANOL DAUN KEPEL (STELECHOCARPUS BURAHOL L) TERHADAP BAKTERI PROPIONIBACTERIUM ACNES, STAPHYLOCOCCUS AUREUS, DAN STAPHYLOCOCCUS EPIDERMIDIS

PUTRI PASKALIS MAGDALENA (2024) AKTIVITAS PENGHAMBATAN EKSTRAK ETANOL DAUN KEPEL (STELECHOCARPUS BURAHOL L) TERHADAP BAKTERI PROPIONIBACTERIUM ACNES, STAPHYLOCOCCUS AUREUS, DAN STAPHYLOCOCCUS EPIDERMIDIS. Final Year Projects (S1) thesis, UNIVERSITAS KRISTEN DUTA WACANA.

[img] Text (Skripsi Bioteknologi)
31190330_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (2MB)
[img] Text (Skripsi Bioteknologi)
31190330_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Jerawat merupakan salah satu masalah kulit yang umum terjadi dan disebabkan oleh bakteri terutama Propionibacterium acnes, Staphylococcus aureus, dan Staphylococcus epidermidis. Pengobatan jerawat sering kali menggunakan antibiotik, namun penggunaan yang berlebihan dapat menyebabkan resistensi bakteri. Oleh karena itu, diperlukan alternatif pengobatan yang lebih aman dan efektif, salah satunya melalui pemanfaatan bahan alam. Daun kepel (Stelechocarpus burahol L.) dikenal memiliki berbagai senyawa bioaktif yang berpotensi sebagai agen antibakteri, yang menarik untuk dikaji lebih lanjut dalam pengobatan jerawat. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi aktivitas penghambatan ekstrak etanol daun kepel terhadap pertumbuhan P. acnes, S. aureus, dan S. epidermidis pada berbagai konsentrasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini meliputi uji fitokimia untuk mengidentifikasi senyawa bioaktif dalam ekstrak daun kepel serta uji antibakteri untuk menilai kemampuan ekstrak dalam menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat. Hasil yang didapatkan menunjukkan bahwa ekstrak etanol daun kepel memiliki potensi dalam menghambat bakteri S. aureus, P. acnes, dan S. epidermidis dengan konsentrasi maksimal di konsentrasi 100%. Hal ini dikarenakan pada hasil yang didapatkan menunjukkan nilai penghambatan yang dikategorikan sebagai sangat kuat. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi mengenai potensi daun kepel sebagai agen antibakteri alami yang efektif dalam mengatasi jerawat tanpa menimbulkan resistensi bakteri

Item Type: Student paper (Final Year Projects (S1))
Uncontrolled Keywords: Zona Hambat, Daun Kepel, Staphylococcus aureus, Staphylococcus epidermidis, Propionibacterium acnes
Subjects: Q Ilmu Pengetahuan > Sejarah Alam > Biologi
Divisions: Fakultas Bioteknologi > Prodi Biologi
Depositing User: Shendiana Siallagan
Date Deposited: 21 Apr 2025 04:11
Last Modified: 21 Apr 2025 04:11
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/9717

Actions (login required)

View Item View Item