MISI JEMAAT GKJ NGALIYAN DILIHAT DARI PERSPEKTIF MISI YESUS (KERAJAAN ALLAH)

Andreas Kurnianto (2024) MISI JEMAAT GKJ NGALIYAN DILIHAT DARI PERSPEKTIF MISI YESUS (KERAJAAN ALLAH). Masters thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Tesis Magister Filsafat Keilahian)
52210016_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (2MB)
[img] Text (Tesis Magister Filsafat Keilahian)
52210016_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Rumusan visi misi GKJ Ngaliyan yang tertulis dan rencana kegiatan gerejawi memiliki potensi mengalami krisis misi, namun pemahaman jemaat mengenai misi gereja belum tentu selaras dengan apa yang dirumuskan dan direncanakan gereja. Pemahaman misi jemaat tidak dibatasi oleh rumusan visi dan misi GKJ Ngaliyan, maka penulis akan meneliti pemahaman jemaat GKJ Ngaliyan terkait misi gereja yang dihubungkan dengan misi Yesus. Arah menggereja bagi gereja saat ini seharusnya mengarah kepada misi Yesus dalam kerajaan Allah. Misi dalam pandangan Yesus untuk menyatakan Kerajaan Allah mengarah kepada mengasihi dunia dalam segala permasalahan yang ada. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik wawancara yang penulis lakukan terhadap jemaat GKJ Ngaliyan. Informan terdiri dari 15 responden yaitu: 1 pendeta, 5 majelis, 1 pengurus komisi sekolah minggu, 1 pengurus remaja, 1 pengurus pemuda, 1 pengurus komisi warga dewasa, dan 1 pengurus komisi adiyuswa. 2 jemaat biasa, dan 2 jemaat simpatisan. Hasil penelitian menunjukan misi jemaat GKJ Ngaliyan menunjukan keramahan dengan tujuan memelihara relasi yang ada di jemaat dan masyarakat sekitar. Keramahan yang dihidupi dengan bersikap ramah terhadap koster, jemaat simpatisan maupun kepada masyarakat disekitar gereja sehingga terdapat persahabatan terbuka. Namun, keramahan yang dihidupi perlu ditingkatkan kepada orang di sekitar gereja yang mengalami ketidakadilan, mereka yang tertindas, mereka yang tersisihkan.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: misi gereja, misi Yesus, Kerajaan Allah
Subjects: B Filsafat. Psikologi. Agama > BV Teologi Praktis
Divisions: Fakultas Teologi > Magister Filsafat Keilahian
Depositing User: Yoan Fenie Christina Khouw
Date Deposited: 21 May 2024 03:10
Last Modified: 21 May 2024 03:10
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/8334

Actions (login required)

View Item View Item