EKSPLORASI AKTIVITAS ANTIBAKTERI DAN KOMBINASI BAKTERI Streptococcus thermophilus, Lactobacillus bulgaricus dan Lactobacillus plantarum S1K2T1 PADA PRODUK YOGURT SUSU KEDELAI

Yemima Meidiyanti (2022) EKSPLORASI AKTIVITAS ANTIBAKTERI DAN KOMBINASI BAKTERI Streptococcus thermophilus, Lactobacillus bulgaricus dan Lactobacillus plantarum S1K2T1 PADA PRODUK YOGURT SUSU KEDELAI. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Biologi)
31180170_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (1MB)
[img] Text (Skripsi Biologi)
31180170_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Yogurt susu kedelai (soygurt) merupakan produk fermentasi yang dapat dijadikan sebagai minuman kesehatan. Aktivitas Bakteri Asam Laktat (BAL) selama fermentasi susu kedelai memiliki potensi menghasilkan senyawa antibakteri alami yang dapat menghambat pertumbuhan berbagai bakteri patogen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan L. plantarum S1K2T1 dan masa penyimpanan terhadap aktivitas antibakteri soygurt dalam menghambat pertumbuhan beberapa bakteri patogen. Soygurt dipreparasi melalui pasteurisasi pada suhu ±71,5-75ºC selama 15 menit menggunakan bahan dasar susu kedelai komersial dengan penambahan 5% susu skim dan 7% gula pasir. Perlakuan yang dilakukan berupa variasi penambahan kultur yaitu perlakuan pertama (P1) berupa penambahan starter dua kultur (S. thermophilus FNCC 0040 dan L. bulgaricus FNCC 0041) dan perlakuan kedua berupa penambahan starter dua kultur tersebut dan L. plantarum S1K2T1. Selanjutnya, soygurt disimpan dalam refrigerator hingga lima hari dan dilakukan pengujian pengujian setiap 24 jam terhadap parameter kimia (pH dan total asam laktat) dan aktivitas antibakteri terhadap K. pneumoniae ATCC 13882, E. coli ATCC 25922, S. typhi NCTC 786, dan S. aureus ATCC 25923. Penambahan L. plantarum S1K2T1 diketahui mampu meningkatkan aktivitas antibakteri terhadap S. typhi NCTC 786 dengan daya hambat terbesar mencapai 18,3 ± 0,6 mm pada crude extract asam dan 15,3 ± 0,6 mm pada crude extract netral. Penyimpanan soygurt pada suhu - 4oC selama lima hari dapat meningkatkan aktivitas antibakteri namun tidak berbeda secara signifikan dalam menghambat setiap bakteri patogen yang diuji.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Antibakteri, Bakteri Asam Laktat, Bakteri pagoten enterik, Lactobacillus plantarum, Soygurt
Subjects: Q Ilmu Pengetahuan > QR Mikrobiologi
Divisions: Fakultas Bioteknologi > Prodi Biologi
Depositing User: Dhian Saraswati
Date Deposited: 16 Jan 2023 04:57
Last Modified: 16 Jan 2023 04:57
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/7261

Actions (login required)

View Item View Item