ANALISIS FAKTOR PREDIKTOR KLINIS DAN RADIOLOGIS GANGGUAN KOGNITIF PASIEN PASCA STROKE ISKEMIK DI RUMAH SAKIT BETHESDA YOGYAKARTA

41170161, Nunki Puspita Utomo (2021) ANALISIS FAKTOR PREDIKTOR KLINIS DAN RADIOLOGIS GANGGUAN KOGNITIF PASIEN PASCA STROKE ISKEMIK DI RUMAH SAKIT BETHESDA YOGYAKARTA. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Kedokteran)
41170161_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (1MB)
[img] Text (Skripsi Kedokteran)
41170161_bab2 sd bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Latar Belakang : Stroke merupakan penyakit yang banyak diderita oleh masyarakat Indonesia. Gangguan kognitif sering terjadi pasca serangan stroke dan diperlukan prediktor sebagai acuan untuk mengidentifikasi pasien dengan risiko gangguan kognitif tinggi. Studi mengenai faktor prediktor gangguan kognitif pasca stroke di Indonesia menunjukan hasil yang masih sangat bervariasi. Tujuan : Menentukan faktor prediktor gangguan kognitif pasien pasca stroke iskemik. Metode : Penelitian ini merupakan penelitian kohort retrospektif dengan subjek 236 pasien stroke iskemik di Rumah Sakit Bethesda Yogyakarta. Gangguan kognitif diukur menggunakan MMSE dan CDT, didefinisikan dengan hasil MMSE &#8804;20 untuk riwayat pendidikan 1-6 tahun serta &#8804;24 untuk riwayat pendidikan >6 tahun dan/ atau CDT <4. Analisis data menggunakan uji univariat, Chi-square dan regresi logistik. Hasil : Dari 236 subjek didapatkan 67,4% pasien dengan gangguan kognitif dan 32,6% pasien tanpa gangguan kognitif. Uji regresi logistik menunjukan bahwa usia >80 tahun (RR (Rate Ratio): 1,545; 95% CI (Confidence Interval): 0,136-17,542; p: 0,026), status pendidikan &#8804;6 tahun (RR: 20,016; 95% CI: 1,951-222,120, p: 0,012), lokasi lesi temporal (RR: 4,238; 95% CI: 2,266-7,926, p: 0,009), lokasi lesi multipel (RR: 7,522; 95% CI: 3,522-17,532, p: 0,047), jumlah lesi infark multipel (RR: 1,819; 95% CI: 0,822-4,022, p: 0,040) merupakan faktor signifikan terhadap gangguan kognitif pasca stroke iskemik. Kesimpulan : Faktor prediktor gangguan kognitif pasca stroke adalah usia >80 tahun, status pendidikan &#8804;6 tahun, lokasi lesi temporal, lokasi lesi multipel dan jumlah lesi >1.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Stroke iskemik, gangguan kognitif, faktor prediktor, Mini Mental State Examination, Clock Drawing Test
Subjects: R Kedokteran. Medis > R Kedokteran (Umum)
R Kedokteran. Medis > RC Kedokteran Internal
Divisions: Fakultas Kedokteran > Prodi Kedokteran
Depositing User: Jessica Dipta Novyana, A.Md
Date Deposited: 30 Mar 2022 05:27
Last Modified: 30 Mar 2022 05:27
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/6709

Actions (login required)

View Item View Item