PENGARUH RISIKO KREDIT DAN EFISIENSI TERHADAP PROFITABILITAS : LIKUIDITAS SEBAGAI PEMEDIASI PADA BANK KOMERSIAL YANG TERDAFTAR DI BEI

11160100, Hendy Winanta (2020) PENGARUH RISIKO KREDIT DAN EFISIENSI TERHADAP PROFITABILITAS : LIKUIDITAS SEBAGAI PEMEDIASI PADA BANK KOMERSIAL YANG TERDAFTAR DI BEI. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Manajemen)
11160100_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (2MB)
[img] Text (Skripsi Manajemen)
11160100_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menguji likuiditas sebagai pengaruh variabel pemediasi dalam risiko kredit dan efisiensi mempengaruhi profitabilitas pada bank komersial yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Rasio profitabilitas diukur dengan return on asset, rasio risiko kredit diukur dengan non performing loan, rasio efisiensi diukur dengan net interest margin, dan rasio likuiditas diukur dengan loan to deposit ratio. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling. Jumlah sampel sebanyak 30 observasi dari bank komersial yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dalam jangka waktu 2012 - 2018. Analisis data menggunakan metode analisis jalur (Path Analysis) dengan bantuan SPSS. Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa (1) Non Performing Loan (NPL) secara langsung berpengaruh negatif terhadap profitabilitas, (2) Net Interest Margin (NIM) secara langsung berpengaruh positif terhadap profitabilitas, (3) Loan to Deposit Ratio (LDR) secara langsung berpengaruh positif terhadap profitabilitas, (4) Non Performing Loan (NPL) secara langsung berpengaruh negatif terhadap likuiditas, (5) Net Interest Margin (NIM) secara langsung berpengaruh positif terhadap likuiditas, (6) Peran likuiditas (LDR) sebagai pemediasi pengaruh risiko kredit (NPL) terhadap profitabilitas (ROA) menunjukkan hasil yang signifikan, dan (7) Peran likuiditas (LDR) sebagai pemediasi pengaruh efisiensi (NIM) terhadap profitabilitas (ROA) menunjukkan hasil yang signifikan.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Profitabilitas, Risiko Kredit, Efisiensi, dan Likuiditas.
Subjects: H Ilmu Sosial > HG Keuangan
Divisions: Fakultas Bisnis > Prodi Manajemen
Depositing User: mr akira rafhael
Date Deposited: 25 Apr 2020 14:17
Last Modified: 04 Jun 2021 07:03
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/2247

Actions (login required)

View Item View Item