ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI BRAND LOYALTY STARBUCKS YOGYAKARTA

11110042, HIOE SANSAN (2016) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI BRAND LOYALTY STARBUCKS YOGYAKARTA. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Manajemen)
11110042_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (829kB)
[img] Text (Skripsi Manajemen)
11110042_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Saat ini minum kopi di kedai kopi telah menjadi lifestyle masyarakat Indonesia,tidak terkecuali masyarakat Yogyakarta yang notabene adalah kota pelajar,dimana banyak pelajar yang kerap kali menghabiskan waktu di kedai kopi untuk sekedar berkumpul bersama teman mengerjakan tugas,dan lain sebagainya. Kondisi ini bisa dilihat dari menjamurnya bisnis warung kopi, kedai kopi, ataupun cafe-cafe mewah yang menjajakan aneka menu minuman kopi di wilayah Yogyakarta. Besarnya minat konsumen, dan tingginya keuntungan yang dijanjikan, turut mendorong peningkatan jumlah pemain dibisnis minuman beraroma khas ini.Dan salah satu kedai kopi yang terkenal di Yogyakarta adalah Starbucks. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepuasan pelanggan,kualitas produk,kualitas pelayanan,dan kinerja merek terhadap Loyalitas Merek Starbucks Yogyakarta.Sumber Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan sekunder.Penghitungan statistik dalam penelitian ini menggunakan program SPSS versi 16.0.Metode yang digunakan dalam analisis data adalah uji validitas,uji reliabilitas,analisis karakteristik responden,uji t,uji f,dan koefisien determinasi simultan.Pengumpulan data menggunakan kuisioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya.Skala pengukuran 5 poin dengan menggunakan skala Likert kepada responden yang berjumlah 100. Hasil penelitian menunjukan bahwa kualitas produk,kualitas pelayanan,dan kinerja merek berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap loyalitas merek.Sedangkan kepuasan pelanggan tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas merek.Berdasarkan hasil koefisien determinasi simultan Bran Loyalty dipengaruhi oleh variabel penelitian ini sebesar 95,9 % sedangkan 4,1 % dipengaruhi oleh variabel lain.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Kepuasan Pelanggan,Kualitas Produk,Kualitas Pelayanan,Kinerja Merek,dan Loyalitas Merek
Subjects: H Ilmu Sosial > H Ilmu-ilmu Sosial (Umum)
H Ilmu Sosial > HB Teori Ekonomi
H Ilmu Sosial > HC Sejarah dan Kondisi Ekonomi
H Ilmu Sosial > HF Perdagangan
Divisions: Fakultas Bisnis > Prodi Manajemen
Depositing User: ms anggel dolonseda
Date Deposited: 10 Jun 2020 06:10
Last Modified: 10 Jun 2020 06:10
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/2013

Actions (login required)

View Item View Item