DETEKSI KEANEKARAGAMAN BAKTERI ENTEROPATOGENIK PADA PRODUK SUSU KEMASAN

31140042, MAGDALENA EDWINA KARTIKA PUTRI (2018) DETEKSI KEANEKARAGAMAN BAKTERI ENTEROPATOGENIK PADA PRODUK SUSU KEMASAN. Final Year Projects (S1) thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Biologi)
31140042_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (520kB)
[img] Text (Skripsi Biologi)
31140042_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Produk susu kemasan sangat diminati oleh masyarakat terutama anak sekolah dasar. Produk susu kemasan yang diolah dengan pemanasan melalui proses pasteurisasi maupun UHT masih memungkinkan membawa cemaran bakteri enteropatogenik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keanekaragaman bakteri enteropatogenik pada produk susu kemasan. Sebanyak 20 sampel produk susu kemasan diproses secara pasteurisasi dan UHT yang dijual di lingkungan sekolah kota Yogyakarta diambil secara acak, untuk kemudian dilakukan deteksi bakteri enteropatogenik. Sampel diresusitasi menggunakan medium pepton 1% dan dienumerasi ke medium Chromocult Coliform Agar (CCA). Koloni terduga enteropatogenik diseleksi menggunakan medium Salmonella Shigella Agar (SSA), Druggan Forsyhte Iversen (DFI), Sorbitol-MacConkey Agar (SMAC), dan berbagai uji biokimia lainnya. Isolat terduga kemudian dikonfirmasi menggunakan API 20E. Hasil analisis menunjukkan cemaran pada susu pasteurisasi didominasi oleh bakteri coliform dan sebanyak 6 isolat bakteri teridentifikasi sebagai: Hafnia alvei (99,9%), Enterobacter cloacae (95,7%), Serratia marcescens (97,1%) dan tiga isolat Klebsiella oxytoca (97,8%).

Item Type: Student paper (Final Year Projects (S1))
Uncontrolled Keywords: Bakteri enteropatogenik, produk susu kemasan, UHT, pasteurisasi, API 20E
Subjects: Q Ilmu Pengetahuan > Mikrobiologi
R Kedokteran. Medis > Aspek Umum Kedokteran > Kesehatan Publik. Kebersihan. Kedokteran Pencegahan
T Teknologi > Manufaktur
Divisions: Fakultas Bioteknologi > Prodi Biologi
Depositing User: ms priska lim
Date Deposited: 16 Sep 2020 05:47
Last Modified: 16 Sep 2020 05:47
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/1004

Actions (login required)

View Item View Item