TANTANGAN DAN HAMBATAN PENGGUNAAN UJI SKRINING NEUROPATI PADA PASIEN NEUROPATI DIABETES MELITUS

MONICA CINDY ANJELICA NOVENA LETSOIN (2024) TANTANGAN DAN HAMBATAN PENGGUNAAN UJI SKRINING NEUROPATI PADA PASIEN NEUROPATI DIABETES MELITUS. Final Year Projects (S1) thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Kedokteran)
41200428_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (1MB)
[img] Text (Skripsi Kedokteran)
41200428_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Latar belakang: Diabetes melitus (DM) merupakan sekelompok penyakit metabolik bersifat kronis dengan karakteristik berupa hiperglikemia. Salah satu komplikasi penyakit DM adalah gangguan sistem saraf atau neuropati. Sebagai upaya pencegahan agar neuropati diabetik tidak berkembang menjadi ulkus kaki diabetikum, maka perlu dilakukan deteksi dini pada pasien. Tetapi, dapat ditemukan hambatan dan tantangan dalam pengaplikasian uji skrining neuropati. Tujuan: Mengukur tantangan dan hambatan penggunaan uji skrining neuropati pada pasien neuropati diabetes melitus. Metode: Penelitian ini menggunakan desain kuantitatif dengan metode deskriptif. Data yang digunakan pada penelitian ini adalah data sekunder dengan jumlah responden sebanyak 53 dokter. Data kemudian dianalisis univariat menggunakan statistik deskriptif untuk mengetahui distribusi frekuensi. Hasil: Pada penelitian ini ditemukan hasil bahwa hanya 9 responden (17%) yang rutin dalam melakukan skrining neuropati. Terdapat keterbatasan alat skrining meliputi garpu tala yang digunakan oleh 2 responden (3.8%), kuesioner khusus neuropati digunakan 5 responden (9.4%), martil refleks digunakan 8 responden (15.1%), monofilamen digunakan 4 responden (7.5%), dan rambut von Frey digunakan oleh 1 responden saja (1.9%). Selain itu, mayoritas responden menyatakan tidak mendapat waktu yang cukup saat pemeriksaan dan pasien tidak mengetahui terkait kondisi neuropati yang dialaminya. Kesimpulan: Hasil pada penelitian ini menunjukkan adanya tantangan dan hambatan penggunaan uji skrining neuropati pada pasien neruopati diabetes melitus.

Item Type: Student paper (Final Year Projects (S1))
Uncontrolled Keywords: Tantangan, Hambatan, Uji Skrining Neuropati, Diabetes Melitus
Subjects: R Kedokteran. Medis > Kedokteran Internal > Ilmu Syaraf. Psikiatri Biologis. Psikiatri Syaraf
Divisions: Fakultas Kedokteran > Prodi Kedokteran
Depositing User: Shendiana Siallagan
Date Deposited: 28 Apr 2025 03:04
Last Modified: 28 Apr 2025 03:04
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/9783

Actions (login required)

View Item View Item