HIZKIA WINDI ELISTA (2024) PEMETAAN KEBERAGAMAN PANDANGAN TERHADAP PERBEDAAN AGAMA DI GEREJA KRISTEN MURIA INDONESIA (GKMI) WINONG BERDASARKAN MODEL TEOLOGI AGAMA-AGAMA PAUL F. KNITTER. Final Year Projects (S1) thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.
![]() |
Text (Skripsi Filsafat Keilahian)
01200277_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf Download (2MB) |
![]() |
Text (Skripsi Filsafat Keilahian)
01200277_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Fakta bahwa bangsa Indonesia tidak bisa dilepaskan dari latar belakang keberagaman dan memiliki peranan yang penting dalam kehidupan bangsa Indonesia, dapat terlihat dari pengakuan negara mengenai adanya keberagaman enam agama yang telah sah diakui. Dalam bahasa latin, “agama” memiliki akar kata “religare” yang artinya “mengikat”, oleh sebab itu dengan latar belakang manusia yang berbeda-beda, manusia telah diikat oleh kehadiran agama untuk saling hidup bersama dengan individu lain dalam makna kedamaian dan penerimaan di tengah keberagaman. Makna agama yang indah dalam faktanya harus tercoreng akibat tindakan para pengikutnya yang mementingkan dan memaksakan “kebenaran” agama. Contohnya konflik yang mengatasnamakan agama sangat mudah dijumpai bahkan menjadi topik sensitif yang mencuri perhatian publik. Maka dari itu dalam penulisan skripsi kali ini, penulis ingin menguraikan sekaligus memetakan pandangan keberagaman agama di GKMI Winong berdasarkan Model Teologi Agama-agama dari Paul F. Knitter. Tulisan ini menjadi unik ketika melihat konteks GKMI Winong yang berhadapan dengan Masjid Al Muqorrobin. Dalam satu sisi GKMI Winong harus mempertahankan iman Kekristenannya, namun dalam sisi yang lain tuntutan dan harapan agama menjadi salah satu tugas Gereja yang harus ditindaklanjuti. Oleh sebab itu perlu diadakanya pemetaan Teologi Agama-agama untuk menentukan jembatan, langkah, dan repons yang harus dilakukan oleh GKMI Winong dalam menjawab keberagaman agama dengan konstruktif dan berdampak positif bagi kehidupan beragama di masyarakat lokal. Selain melakukan pemetaan, penulis juga akan merefleksikan paradigma GKMI Winong dalam memandang keberagaman agama untuk nantinya menjadi bahan evaluasi dan dialog dengan agama lain.
Item Type: | Student paper (Final Year Projects (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Keberagaman agama, Paul F. Knitter, Model Teologi Agama, GKMI Winong, dialog. |
Subjects: | B Filsafat. Psikologi. Agama > Agama B Filsafat. Psikologi. Agama > Islam. Bahaisme. Teosofi, dll |
Divisions: | Fakultas Teologi > Filsafat Keilahian |
Depositing User: | Shendiana Siallagan |
Date Deposited: | 23 Apr 2025 02:37 |
Last Modified: | 23 Apr 2025 02:37 |
URI: | http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/9652 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |