PERANCANGAN DETACHABLE ELECTRIC MOTOR DRIVER UNTUK KURSI RODA

Winta Adhitia Guspara and Laurentius Kuncoro Probo Saputra (2021) PERANCANGAN DETACHABLE ELECTRIC MOTOR DRIVER UNTUK KURSI RODA. Research Report (Lecturer). Fakultas Arsitektur dan Desain, Fakultas Teknologi Informasi Universitas Kristen Duta Wacana, Yogyakarta. (Unpublished)

[img] Text (Laporan Penelitian Dosen)
184E487_PENDAHULUAN_KESIMPULAN_DAFTARPUSTAKA.pdf

Download (470kB)
[img] Text (Laporan Penelitian Dosen)
184E487_FULLTEXT.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Perkara mobilitas bagi pengguna kursi roda memiliki hal pelik yang tertuang dalam wilayah studi micromobility atau pergerakan pendek, diantaranya adalah tipe pergerakan pendek, radius tempuh serta hub atau layanan ekstensi untuk memperluas radius aktivitas. Melalui penelitian sebelumnya yang berjudul “Pengembangan Desain Kursi Roda Adaptif menggunakan Pendekatan Research Through Design” diperoleh rekomendasi desain yang menyatakan bahwa perluasaan mobilitas dapat dicapai dengan: (1) menggunakan sebuah penggerak yang dapat dilepas-pasang, (2) penggerak menggunakan electric motor, dan (3) memiliki tempat pengisian catu daya yang sekaligus sebagai tempat parkir. Berdasarkan rekomendasi desain dari penelitian sebelumnya, maka dalam penelitian tahun kedua ini akan menitik beratkan kepada perancangan penggerak elektrik yang bersifat lepas-pasang beserta alat pengisian catu daya. Pemenuhan rekomendasi desain tersebut akan menggunakan metode PIRUS yang didasarkan pada uji coba model untuk mencapai sebuah keputusan desain. Sedangkan luaran yang akan dihasilkan dari tahun kedua adalah (1) produk yang berupa alat penggerak, (2) hak desain industri, dan (3) prosiding nasional. Selain ketiga luaran tersebut, hasil dari rangkaian penelitian ini juga akan menjadi bahan-bahan dalam menyusun mata kuliah pilihan interdisipliner antara Program Studi Desain Produk dan Informatika dengan tema smart product atau produk berbasis Internet of Things (IoT).

Item Type: Project Report (Research Report (Lecturer))
Subjects: T Teknologi > Teknologi (Umum)
Divisions: Fakultas Arsitektur dan Desain > Prodi Desain Produk
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 08 Aug 2024 03:18
Last Modified: 08 Aug 2024 03:18
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/8747

Actions (login required)

View Item View Item