PERANCANGAN BALAI LATIHAN KERJA DI KOTA KISARAN BARAT, KABUPATEN ASAHAN PROVINSI SUMATERA UTARA

Mario Tami Sp (2023) PERANCANGAN BALAI LATIHAN KERJA DI KOTA KISARAN BARAT, KABUPATEN ASAHAN PROVINSI SUMATERA UTARA. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Arsitektur)
61170206_bab1_bab5_daftar pustaka.pdf

Download (19MB)
[img] Text (Skripsi Arsitektur)
61170206_bab2 s.d bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (25MB) | Request a copy

Abstract

Kota Kisaran adalah ibukota Kabupaten Asahan, oleh karena itu roda perekonomian di Kisaran menjadi pilar utama dalam pembangunan dan perkembangan baik untuk kota Kisaran sendiri, maupun untuk Kabupaten Asahan. Kota ini memiliki potensi yang besar dalam bidang kewiraushaan, beberapa diantaranya adalah bisnis coffee shop/ kedai kopi dan UMKM. Sejak 2 tahun terakhir saja sudah banyak dibangun kedai kopi yang memiliki desain arsitektural yang bagus, dan usaha komersil, baik di bidang kuliner, otomotif, maupun tekstil. Mayoritas perilaku masyarakat di Kabupaten Asahan bersifat konsumtif, sedangkan pemerataan tempat jasa servis dan hiburan yang sudah terbangun, seperti:penyedia jasa modifikasi kendaraan, pusat perbelanjaan, coffee shop,dan restaurant berada di Kota Kisaran. Hal ini juga menyebabkan Kota Kisaran menjadi pusat kegiatan wisata dari masyarakat di Kabupaten Asahan. Oleh karena itu seharusnya sumberdaya manusia di Kabupaten Asahan, terkhususnya di Kota Kisaran sendiri sudah memiliki kemampuan untuk menguasai profesi yang dibutuhkan bila terdapat lapangan pekerjaan yang berbeda- beda. Bertambahnya jumlah penduduk tiap tahunya, serta terbatasnya lapangan pekerjaan yang tersedia di Kabupaten Asahan menyebabkan masyarakat harus lebih kreatif dan inovatif, guna bersaing dalam dunia pekerjaan, maupun demi membuka peluang bisnis atau lapangan pekerjaan yang baru.. Dari fenomena tersebut dibutuhkan sebuah ide desain sebagai upaya meningkatkan Sumber Daya Manusia serta mengurangi jumlah pengangguran di Kota Kisaran dengan cara menyediakan pelatihan beserta prasarana yang dibuthkan dan kegiatan edukatif untuk meningkatkan nilai juang di dunia kerja yang tersedia maupun agar mampu menyediakan lapangan pekerjaan sesuai kebutuhan yang ada. Berdasarkan data dari BPS Kabupaten Asahan bahwa tingkat pengangguran terbanyak berasal dari kalangan remaja, oleh sebab itu dibutuhkan ide desain yang dapat menyesuaikan dengan karakter remaja. Balai Latihan Kerja (BLK) adalah sebuah fasilitas pendidikan yang berada di bawah naungan DInas Ketenagakerjaan yang menyediakan fasilitas pelatihan profesi. Pendekatan Arsitektur Perilaku untuk usia remaja dibutuhkan untuk menyesuaikan rancangan arsitektur dengan karakter remaja, agar desain BLK yang dirancang dapat meningkatkan kreativitas, inovasi serta meningkatkan semangat belajar pengguna bangunan melalui pendekatan Arsitektur Perilaku.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Balai Latihan Kerja, Arsitektur Perilaku, pelatihan, usia remaja, berkarya
Subjects: L Pendidikan > LC Aspek Khusus Pendidikan
N Seni Rupa > NA Arsitektur
Divisions: Fakultas Arsitektur dan Desain > Prodi Arsitektur
Depositing User: Musti Kuardayani, A. Ma. Pust., ST
Date Deposited: 13 Dec 2023 02:56
Last Modified: 13 Dec 2023 02:56
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/7969

Actions (login required)

View Item View Item