PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN SUASANA TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN THE HOUSE OF RAMINTEN RESTAURANT KOTA YOGYAKARTA

11140097, GITA MARISA BR SINAMBELA (2018) PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN SUASANA TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN THE HOUSE OF RAMINTEN RESTAURANT KOTA YOGYAKARTA. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (skripsi manajemen)
11140097_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (470kB)
[img] Text (skripsi manajemen)
11140097_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh kualitas pelayanan dan suasana terhadap kepuasan konsumen The House Of Raminten Restaurant D.I.Yogyakarta. variabel bebas pada penelitian ini adalah kualitas pelayanan dan suasana , sedangkan variabel terikat adalah kepuasan konsumen. Metode analisis yang akan dipergunakan pada penelitian ini adalah regresi linier berganda dengan uji f dan uji t untuk mengedintifikasi variabel – variabel yang signifikan. Sampel dalam penelitian ini adalah konsumen yang datang minimal tiga bulan terakhir ke The House Of Raminten Restaurant D.I.Yogyakarta yang berjumlah 100 orang dan metode yang digunakan adalah metode purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner yang telah diuji validitas dan reabilitasnya. Pengujian hipotesis menggunakan uji t menunjukan bahwa variabel kualitas pelayanan dan suasana berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen, dan pengujian hipotesis menggunakan uji f menunjukkan bahwa variabel kualitas pelayanan dan suasana berpengaruh positif dan signifikan juga terhadap kepuasan konsumen. Angka adjusted R2 0,294 menunjukan bahwa 29% kSSepuasan konsumen dapat dijelaskan oleh variabel kualitas pelayanan dan suasana. Sedangkan 71% kepuasan konsumen dijelaskan dari variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: kualitas pelayanan, suasana restaurant, kepuasan konsumen ke The House Of Raminten Restaurant D.I.Yogyakarta.
Subjects: H Ilmu Sosial > H Ilmu-ilmu Sosial (Umum)
H Ilmu Sosial > HB Teori Ekonomi
H Ilmu Sosial > HD Industri. Pemanfaatan Lahan. Buruh
H Ilmu Sosial > HF Perdagangan
Divisions: Fakultas Bisnis > Prodi Manajemen
Depositing User: ms Melania Putri
Date Deposited: 24 Jul 2020 03:38
Last Modified: 24 Jul 2020 03:38
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/787

Actions (login required)

View Item View Item