PERANCANGAN SISTEM INVENTORY DENGAN MAKRO VBA EXCEL STUDI KASUS : TOKO ONLINE DHAWITHME.THRIFT

Adhira Widya Permana (2023) PERANCANGAN SISTEM INVENTORY DENGAN MAKRO VBA EXCEL STUDI KASUS : TOKO ONLINE DHAWITHME.THRIFT. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Sistem Informasi)
72170127_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (2MB)
[img] Text (Skripsi Sistem Informasi)
72170127_bab2 sd bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Dhawithme Thriftshop merupakan toko yang menjual berbagai macam pakaian bekas layak pakai yang terletak di Kupang, Nusa Tenggara Timur. Toko ini menggunakan sosial media contohnya seperti Instagram sebagai media promosi mereka. Namun sayangnya toko ini seringkali mengalami permasalahan dalam hal manajemen persediaan barang. Permasalahan yang dihadapai oleh staff gudang cukup beragam, mulai dari human error, hingga manajemen stok yang buruk sehingga terkadang jumlah stok tidak sesuai dengan permintaan pasar. Seiring berkembangnya teknologi maka peneliti menawarkan kepada pihak Dhawtihme Thriftshop untuk bekerjasama dalam mengembangkan aplikasi inventori dalam rangka mengurangi masalah pada manajemen inventori. Aplikasi dibuat berbasiskan Microsoft Excel dan VBA sebagai makro editor. Selain itu penulis juga menggunakan fitur Pivot Tabel pada Microsoft Excel untuk melakukan berbagai macam filter data. Fitur utama yang disediakan oleh aplikasi tersebut yaitu mencatat riwayat pembelian barang dari supplier, memberikan informasi detail barang yang tersimpan di gudang, mencatat riwayat transaksi IN/OUT barang, serta memberikan fitur safety stock tiap kategori. Kemudian untuk aktor pada aplikasi ini hanya terdiri dari satu orang aktor, yaitu staff gudang Dhawithme Thriftshop. Pengujian aplikasi dilakukan pada tanggal 6 Desember 2022. Pada tahap ini peneliti mengundang staff gudang Dhawithme Thriftshop sebagai responden. Data yang digunakan dalam pengujian terdiri dari 2 kali pembelian barang, 3 jenis kategori, 3 jenis merek, serta 6 nama barang berbeda dengan jumlah stok yang bervariasi. Hasil dari penelitian tersebut menunjukan bahwa aplikasi telah mampu menjalankan fitur dan menampilkan data yang sesuai.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Inventori, Microsoft Excel, VBA
Subjects: Q Ilmu Pengetahuan > QA Matematika > QA75 Komputer Elektronik. Ilmu Komputer
Q Ilmu Pengetahuan > QA Matematika > QA76 Perangkat Lunak (Software) Komputer
Divisions: Fakultas Teknologi Informasi > Prodi Sistem Informasi
Depositing User: Jessica Dipta Novyana, A.Md
Date Deposited: 05 Sep 2023 03:51
Last Modified: 05 Sep 2023 03:51
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/7778

Actions (login required)

View Item View Item