STRUKTUR KOMUNITAS ARTHROPODA TANAH DI KAWASAN HUTAN PENELITIAN KALIURANG DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

31130028, JESIKA LAURENZA (2018) STRUKTUR KOMUNITAS ARTHROPODA TANAH DI KAWASAN HUTAN PENELITIAN KALIURANG DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. Final Year Projects (S1) thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Biologi)
31130028_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (965kB)
[img] Text (Skripsi Biologi)
31130028_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Arthropoda tanah pada umumnya mempunyai peranan yang sangat penting dalam ekosistem, baik secara langsung maupun tidak langsung. Tanpa kehadiran Arthropoda tanah, maka kehidupan suatu ekosistem akan terganggu dan tidak akan mencapai suatu keseimbangan. Tujuan penelitian untuk mengetahui dan mengkaji struktur komunitas Arthropoda tanah dan untuk mengkaji hubungan antara faktor-faktor lingkungan terukur dengan jumlah jenis dan jumlah individu Arthropoda tanah di Kawasan Hutan Penelitian Kaliurang. Metode penelitian menggunakan metode transek yaitu dengan menarik garis transek pada setiap stasiun sampling sepanjang 50m. Penentuan garis transek dilakukan pada kondisi lingkungan yang berbeda-beda dilihat dari tipe vegetasi dan ketinggian tempat. Kemudian disepanjang garis transek terdapat 5 titik sampling dan masing-masing titik berjarak 10m. Pada penelitian yang dilakukan terdapat 3 stasiun sampling, sehingga dari ketiga stasiun sampling diperoleh 15 data. Ditemukan dari masing-masing stasiun dengan metode pitfall-trap 34 jenis dan 397 individu arthropoda tanah, pada metode barlese-tulgren 33 jenis dan 658 individu Arthropoda tanah.Nilai indeks diversitas pada kedua metode pitfall-trap dan barlese-tullgren hampir sama yaitu 1,72 dan 1,81 dan tergolong kategori sedang (1<H’<3). Indeks simliaritas antar stasiun baik menggunakan metode pitfall-trap maupun barlese-tullgren memiliki tingkat kemiripan yang rendah, begitu juga untuk antar metode. Berdasarkan hasil analisis deskripif semua faktor lingkungan baik fisik maupun kimia berpengaruh terhadap jumlah jenis dan jumlah individu Arthropoda tanah di masing-masing stasiun. Berdasarkan hasil analisis korelasi pH tanah mempunyai hubungan yang kuat terhadap jumlah individu Arthropoda tanah.

Item Type: Student paper (Final Year Projects (S1))
Uncontrolled Keywords: Struktur komunitas, Arthropoda tanah, Kawasan Hutan Penelitian Kaliurang
Subjects: G Geografi. Antropologi. Rekreasi > GE Ilmu Lingkungan
Q Ilmu Pengetahuan > QL Zoologi / Ilmu Hewan
Divisions: Fakultas Bioteknologi > Prodi Biologi
Depositing User: Mr Yoshua Dwi Oktavianus Putra
Date Deposited: 16 Sep 2020 04:44
Last Modified: 16 Sep 2020 04:44
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/739

Actions (login required)

View Item View Item