PENGEMBANGAN FASILITAS WISATA ALAM PEMANDIAN AIR PANAS BAYANAN KABUPATEN SRAGEN JAWA TENGAH

61160011, Adindra Maharsi Kusuma Astuti (2021) PENGEMBANGAN FASILITAS WISATA ALAM PEMANDIAN AIR PANAS BAYANAN KABUPATEN SRAGEN JAWA TENGAH. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Arsitektur)
61160011_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (11MB)
[img] Text (Skripsi Arsitektur)
61160011_bab2 s.d bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (19MB) | Request a copy

Abstract

Indonesia terkenal dengan keindahan alam dan destinasi wisata alamnya, sehingga pemerintah terus melakukan pengingkatan kualitas wisata. Hal ini menjadi konsentrasi Dinas Pariwisata dan Olah Raga Kabupaten Sragen, Jawa Tengah yang ingin meningkatkan kualitas wisata alam unggulan yaitu Pemandian Air Panas Bayanan. Obyek wisata ini terletak di lereng Gunung Lawu yang memiliki berbagai potensi, seperti kasiat sumber air panas, nilai sejarah, dan keindahan alam sebagai daya tarik wisata. Namun, kondisi penunjang kenyamanan bangunan, fasilitas atraksi wisata, dan fasilitas pendukung lainnya dirasa masih kurang layak. Selain itu, citra negatif (kasus prostitusi) yang ada di sekitar kawasan wisata harus diubah. Berdasarkan kondisi tersebut diperlukan perbaikan dan pengembangan fasilitas wisata Pemandian Air Panas Bayanan. Pendekatan Arsitektur Fenomenologi dipilih menjadi strategi desain yang menggunakan kepekaan indra manusia sebagai acuan desain. Pendekatan yang memperhatikan bentuk, sequence, dan sense (tekstur, visual, akustik, bau) dapat menjadi strategi penyelesaian desain yang menciptakan atmosfer sejarah “Bayanan”. Serta melakukan simulasi terhadap oriantasi bangunan dan bukaan pada kamar rendam menggunakan SimScale dengan tujuan optimalisasi penghawaan pada kamar rendam. Selanjutnya, upaya perbaikan dan pengambangan yang akan dilakukan, diharapkan dapat meingkatkan jumlah kunjungan wisata dan memperbaiki citra wisata Pemandian Air Panas Bayanan. Selain itu, diharapkan akan akan timbul kepuasan dan loyalitas wisatawan setelah memeproleh manfaaat lahir dan batin.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Pemandian Air Panas, Bayanan, Arsitektur Fenomenologi, Simulasi SimScale
Subjects: G Geografi. Antropologi. Rekreasi > GV Rekreasi dan Hiburan
N Seni Rupa > NA Arsitektur
Divisions: Fakultas Arsitektur dan Desain > Prodi Arsitektur
Depositing User: Dhian Saraswati
Date Deposited: 29 Mar 2022 02:00
Last Modified: 29 Mar 2022 02:00
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/6661

Actions (login required)

View Item View Item