PENGARUH PANDEMI COVID-19 TERHADAP POLA PELAYANAN DAN JUMLAH PASIEN STROKE AKUT RAWAT INAP DI RS BETHESDA

41170110, Bagus Made Arisudana W.P.S (2021) PENGARUH PANDEMI COVID-19 TERHADAP POLA PELAYANAN DAN JUMLAH PASIEN STROKE AKUT RAWAT INAP DI RS BETHESDA. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Kedokteran)
41170110_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (3MB)
[img] Text (Skripsi Kedokteran)
41170110_bab2 sd bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Perawatan yang komprehensif dibutuhkan pada pasien stroke terutama di masa pandemi Covid-19. Berbagai perubahan yang terjadi saat pandemi Covid-19 berpengaruh di berbagai sektor terutama pelayanan kesehatan. Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh Covid-19 terhadap pola pelayanan dan jumlah pasien stroke akut rawat inap di RS Bethesda Yogyakarta Metode: Penelitian ini menggunakan desain case study dengan data sekunder berupa jumlah pasien stroke akut rawat inap, average length of stay, case fatality rate, RS Bethesda pada tahun 2018, 2019, hingga 2020, kebijakan pemerintah kota Yogyakarta dan standar operasional prosedur Rumah Sakit Bethesda di masa pandemi Covid-19. Data yang diambil dilihat perbandingannya sebelum dan selama periode pandemi Covid-19, dihubungkan dengan kebijakan pemerintah yang diambil, dan dinilai pola pelayanan rumah sakit melalui Standar Operasional Prosedur yang berlaku di masa pandemi Covid-19. Hasil: Terjadi penurunan jumlah pasien stroke akut rawat inap di Rumah Sakit Bethesda dibandingkan sebelum pandemi, namun penurunan jumlah pasien tersebut bergantung dari jenis stroke yang di alami. Pada pasien stroke hemoragik didapatkan jumlah pasien cenderung meningkat di 4 bulan pertama masa pandemi di Indonesia, kemudian mengalami penurunan di bulan berikutnya. Penurunan jumlah pasien stroke akut juga berhubungan dengan kebijakan pemerintah yang mengeluarkan peraturan untuk membatasi aktivitas masyarakat. Terdapat perbedaan trend average length of stay dan case fatality rate sebelum dan selama pandemi Covid-19. Pola pelayanan di rumah sakit berubah menyesuaikan pola pelayanan di saat pandemi Covid-19, yang dinilai dari Standar Operasional Prosedur Rumah Sakit. Perubahan tersebut terdapat pada prosedur skrining, kriteria pindah ruang, kriteria pemulangan pasien, dan beberapa regulasi tambahan untuk membatasi peningkatan kasus infeksi Covid-19. Kesimpulan: Terdapat perbedaan jumlah pasien, average length of stay, case fatality rate stroke akut rawat inap selama pandemi Covid-19 berdasarkan jenis stroke iskemik atau hemoragik. Perbedaan pola pelayanan di masa pandemi Covid-19 berupa perubahan pada SOP pelayanan pasien sejak masuk rumah sakit dan keluar rumah sakit.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Covid-19, stroke hemoragik, stroke iskmik, kepulangan pasien
Subjects: H Ilmu Sosial > HM Sosiologi
R Kedokteran. Medis > R Kedokteran (Umum)
R Kedokteran. Medis > RA Aspek Umum Kedokteran > RA0421 Kesehatan Publik. Kebersihan. Kedokteran Pencegahan
Divisions: Fakultas Kedokteran > Prodi Kedokteran
Depositing User: Jessica Dipta Novyana, A.Md
Date Deposited: 25 Mar 2022 03:54
Last Modified: 25 Mar 2022 03:54
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/6620

Actions (login required)

View Item View Item