PUSAT PENGOLAHAN KOPI DI KABUPATEN TEMANGGUNG, JAWA TENGAH

61140106, Raynald Eldo Ruminsar (2021) PUSAT PENGOLAHAN KOPI DI KABUPATEN TEMANGGUNG, JAWA TENGAH. Final Year Projects (S1) thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Arsitektur)
61140106_bab1_bab5_daftar pustaka.pdf

Download (4MB)
[img] Text (Skripsi Arsitektur)
61140106_bab2 s.d bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (18MB) | Request a copy

Abstract

Kabupaten Temanggung memiliki perkebunan kopi terluas dan merupakan daerah penghasil kopi terbesar di Jawa Tengah. Temanggung juga memiliki varian kopi arabika yang memiliki ciri khas yang unik, dengan dominasi tembakau yang ada di kabupaten Temanggung membuat varian kopi arabika Temanggung memiliki ciri khas aroma tembakau. Akan tetapi petani kopi masih menjual kopi dalam bentuk ceri karena terbatasnya alat pengolahan dan kurangnya pengetahuan petani kopi dalam mengolah kopi. Hal ini membuat perkembangan varian olahan kopi Temanggung sangat lemah dan tergolong lambat, sehingga dimanfaatkan para tengkulak membeli kopi dari petani dalam bentuk ceri. Pembelian dalam bentuk ceri sangat merugikan para petani, karena sangat rendahnya daya jual kopi dalam bentuk ceri dibandingkan kopi yang sudah diolah hingga dalam bentuk Green Bean dan Roasted. Dengan demikian diperlukan Pusat Pengolahan untuk para petani meningkatkan kualitas pengolahan kopi dan sebagai pusat edukasi bagi para petani dan masyarakat yang Ingin menikmati kopi Temanggung Pusat pengolahan kopi yang akan berada di kabupaten Temanggung dengan berbasis agrowisata ini bertujuan mendekatkan ikatan petani, kopi, alam dan masyarakat yang datang, memperlihatkan cara mengolah kopi dari bentuk ceri hingga dapat diseduh dan di konsumsi. Desain dari Pusat Pengolahan Kopi Di Kabupaten Temanggung berbasis agrowisata dan pendekatan Ekologi dengan memanfaatkan banyak bukaan, pencahayaan dan material yang tahan akan suhu yang rendah. Pusat Pengolahan Kopi ini juga di desain untuk bisa memanfaatkan kembali limbah yang dihasilkan dari proses pengolahan kopi, sehingga tidak ada limbah yang terbuang dan tidak mencemari lingkungan.

Item Type: Student paper (Final Year Projects (S1))
Uncontrolled Keywords: Kopi, Arabika, Robusta, Pengolahan Kopi, Proses Kopi, Agrowisata, Kopi Temanggung.
Subjects: N Seni Rupa > NA Arsitektur
T Teknologi > TS Manufaktur
Divisions: Fakultas Arsitektur dan Desain > Prodi Arsitektur
Depositing User: Ms Nadya Agatha
Date Deposited: 09 Dec 2021 02:16
Last Modified: 09 Dec 2021 02:16
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/6332

Actions (login required)

View Item View Item