DESAIN TEMPAT PENGEMBALIAN PERALATAN MAKAN KOTOR UNTUK MENJAGA KEBERSIHAN KAFETARIA STUDI KASUS : KAFETARIA UKDW YOGYAKARTA

62150011, Jhonathanael Parningotan Pasaribu (2021) DESAIN TEMPAT PENGEMBALIAN PERALATAN MAKAN KOTOR UNTUK MENJAGA KEBERSIHAN KAFETARIA STUDI KASUS : KAFETARIA UKDW YOGYAKARTA. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Desain Produk)
62150011_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (1MB)
[img] Text (Skripsi Desain Produk)
62150011_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Universitas Kristen Duta Wacana memiliki kafetaria yang menjadi salah satu area yang ramai diisi oleh mahasiswa. Terdapat beberapa warung makan yang menjual makanan dan minuman, koperasi, dan beberapa meja makan yang dapat digunakan oleh pengunjung. Selain makan, biasanya meja makan kafetaria dimanfaatkan pembelinya untuk bersosialisasi, mengerjakan tugas, menunggu kelas, dan bahkan bermain game. Metode penelitian yang digunakan dalam pembuatan penulisan ini adalah rapid etnografi dimana penulis melakukan pengamatan dan menganalisis data agar mengetahui kebiasaan pembeli ketika makan di meja kafetaria. Alur aktivitas yang diamati oleh penulis dimulai dari memasuki kafetaria hingga pembeli meninggalkan area kafetaria. Berdasarkan hasil pengamatan dan analisa, masih banyak pembeli kafetaria yang masih belum memiliki kesadaran untuk membersihkan kembali meja makan yang telah digunakan. Hal tersebut menyebabkan pembeli yang ingin menggunakan meja yang sama terpaksa harus merapikan meja yang terdapat sampah dan peralatan makan kotor. Diperlukan perancangan produk yang dapat membantu pembeli meja kafetaria agar dapat memindahkan sementara barang yang ada diatas meja agar meja kembali bersih dan rapi.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Bersih, Kafetaria, Kebiasaan, Meja makan, Piring kotor
Subjects: N Seni Rupa > NK Seni Dekoratif. Seni Terapan. Dekorasi dan Ornamen
T Teknologi > T Teknologi (Umum)
Divisions: Fakultas Arsitektur dan Desain > Prodi Desain Produk
Depositing User: Dhian Saraswati
Date Deposited: 22 Apr 2021 02:20
Last Modified: 22 Apr 2021 02:20
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/5147

Actions (login required)

View Item View Item