ANALISIS EXPERIANTIAL MARKETING TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN (STUDI KASUS SHOWROOM POLO MAL MALIOBORO DI YOGYAKARTA)

11044254, R. Harun Wibisono (2011) ANALISIS EXPERIANTIAL MARKETING TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN (STUDI KASUS SHOWROOM POLO MAL MALIOBORO DI YOGYAKARTA). Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Manajemen)
11044254_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (680kB)
[img] Text (Skripsi Manajemen)
11044254_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (983kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh experiential marketing terhadap loyalitas pelanggan Showroom Polo. Peneliti memilih kota Yogyakarta sebagai objek penelitian dikarenakan Yogyakarta terkenal dengan keberagaman penduduknya dan mewakili hampir setiap suku yang ada di Indonesia. Data diperoleh dengan cara menyebarkan kuesioner, yaitu dengan menyebarkan 100 kuesioner kepada 100 responden yang melakukan pembelian di Showroom Polo Mal Malioboro. Variabel yang dikaji adalah Experiential Marketing meliputi: panca indera (sense), perasaan (feel), cara berpikir (think), tindakan kebiasaan (act) dan hubungan (relate) sebagai variabel bebas. Sedangkan variabel terikatnya adalah loyalitas pelanggan. Data diperoleh menggunakan kuesioner dan Metode analisis yang yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah analisis prosentase untuk mengetahui karakteristik konsumen dan analisis Regresi Linier Berganda untuk mengetahui apakah ada hubungan antara pengaruh experiential marketing terhadap loyalitas pelanggan Showroom Polo. Berdasarkan hasil analisis data, maka kesimpulannya adalah bahwa ada pengaruh yang signifikan antara pengaruh Experiential marketing terhadap keputusan pembelian konsumen yang berakhir pada loyalitas pelanggan. Jika diteliti secara terpisah (parsial) pada masing masing variabel panca indera (sense), perasaan (, feel), cara berpikir (think), tindakan kebiasaan (Act) terhadap loyalitas memiliki pengaruh terhadap loyalitas pelanggan Showroom Polo. Sedangkan relate tidak memiliki pengaruh terhadap loyalitas pelanggan. maka yang memiliki pengaruh yang cukup kuat adalah consumer brand Disimpulkan semakin baik kesan atau pengalaman positif yang diterima pelanggan baik itu pengalaman dalam bentuk yang dapat diterima panca indera, pengalaman yang dapat menyentuh perasaan, pengalaman yang mendorong cara berpikir pelanggan, pengalaman yang menimbulkan tindakan kebiasaan serta akan menyebabkan semakin kuat loyalitas pelanggan Showroom Polo begitu juga sebaliknya. Disarankan pengelola Showroom Polo untuk tetap memberikan kesan atau suatu feeling yang positif untuk membentuk suatu pengalaman baik itu pengalaman dalam bentuk yang dapat diterima panca indera, pengalaman yang dapat menyentuh perasaan, pengalaman yang mendorong cara berpikir pelanggan, pengalaman yang menimbulkan tindakan kebiasaan akan menyebabkan semakin kuat loyalitas pelanggan Showroom Polo.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Experential Marketing, sense, feel, think, act, relate, Loyalitas Pelanggan.
Subjects: H Ilmu Sosial > H Ilmu-ilmu Sosial (Umum)
H Ilmu Sosial > HB Teori Ekonomi
H Ilmu Sosial > HD Industri. Pemanfaatan Lahan. Buruh > HD28 Manajemen. Manajemen Industri
H Ilmu Sosial > HF Perdagangan
Divisions: Fakultas Bisnis > Prodi Manajemen
Depositing User: Ms Lea Destiany
Date Deposited: 08 Jun 2021 07:41
Last Modified: 08 Jun 2021 07:41
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/4949

Actions (login required)

View Item View Item