TEMU KEMBALI DOKUMEN SUMBER RUJUKAN DALAM KASUS DAUR ULANG TEKS

71150003, Nathaniel Clarence Haryanto (2019) TEMU KEMBALI DOKUMEN SUMBER RUJUKAN DALAM KASUS DAUR ULANG TEKS. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Informatika)
71150003_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (457kB)
[img] Text (Skripsi Informatika)
71150003_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Deteksi daur ulang teks biasanya dikhususkan untuk deteksi plagiarisme yang terjadi, terutama pada tulisan akademik. Dokumen kandidat yang diperoleh dari proses temu kembali kurang akurat sehingga proses text alignment dan pasca pemrosesan menjadi terlalu berat. Diperlukan pengembangan pada proses temu kembali sehingga dapat mengimbangi perkembangan pada proses text alignment dan pasca pemrosesan. Dalam tulisan ini, proses temu kembali dikembangkan dengan memanfaatkan pemilihan kata kunci pada algoritma pembuatan ringkasan. Setelah kata kunci ditemukan, dokumen kandidat akan dipilih dengan membandingkan query yang didapatkan dengan dokumen sumber menggunakan tf-idf dan kemiripan kosinus. Dokumen yang dipilih kemudian akan diuji dengan filtering sebanyak satu hingga sepuluh dokumen dan tanpa filtering. Nilai presisi dan recall terbaik dokumen artifisial didapatkan dari pengujian dengan filtering sebanyak satu dokumen dengan nilai presisi 0,967 dan recall 0,967. Nilai recall 0,66 didapatkan dari dokumen tes tersimulasi dengan pengujian tanpa filtering. Diperlukan pengujian lebih lanjut untuk data artifisial dokumen dengan menggunakan sinonim. Selain itu, diperlukan pula pengujian lebih lanjut untuk data dokumen tes tersimulasi dengan penyamaran bentuk ringkasan dan pengujian dengan mempertimbangkan semantik dari query pencarian.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: pembobotan lokal kata, tf-idf, recall, temu kembali
Subjects: Q Ilmu Pengetahuan > QA Matematika > QA75 Komputer Elektronik. Ilmu Komputer
Q Ilmu Pengetahuan > QA Matematika > QA76 Perangkat Lunak (Software) Komputer
Z Bibliografi. Ilmu Perpustakaan. Sumber Informasi > ZA Sumber-sumber Informasi > ZA4050 Sumber Informasi Elektronik
Divisions: Fakultas Teknologi Informasi > Prodi Informatika
Depositing User: Mr Brayen Samuel Paendong
Date Deposited: 17 Nov 2020 07:36
Last Modified: 23 Jun 2021 02:31
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/493

Actions (login required)

View Item View Item