41130003, SELLA LUKITASARI (2017) HUBUNGAN PERILAKU ORANG TUA DALAM PEMBERIAN MAKAN TERHADAP PERILAKU PICKY EATER PADA ANAK USIA 1-3 TAHUN DI DESA WATUGAJAH GUNUNGKIDUL. Final Year Projects (S1) thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.
Text (Skripsi Kedokteran)
41130003_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf Download (693kB) |
|
Text (Skripsi Kedokteran)
41130003_bab2-sd-bab5_lampiran.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Pendahuluan : Anak usia 1 sampai 3 tahun merupakan periode emas. Pada usia ini anak mengalami pertumbuhan dan perkembangan yang sangat cepat dibandingnya usia lainnya. Pada usia ini anak senang mencoba hal baru dan menirukan perilaku orang-orang terdekatnya. Anak juga mulai merasa ingin bebas dan mengikuti kehendaknya sendiri. Namun pada kenyataannya, mereka masih bergantung pada orang lain untuk memenuhi kebutuhan dasarnya terutama dalam hal makanan. Dalam hal makanan, seringkali keinginan anak dan orang tua berbeda. Hal ini dapat menimbulkan suatu masalah baru pada anak. salah satu contohnya yaitu, perilaku anak yang picky eater. Tujuan : Mengetahui hubungan perilaku orang tua dalam pemberian makan terhadap perilaku picky eater pada anak usia 1-3 tahun di desa Watugajah Gunungkidul. Metode Penelitian : Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan desain penelitian cross sectional. Sampel sejumlah 78 responden yanng diambil dengan teknik purposive sampling. Alat pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis data yang digunakan yaitu uji statistik Chi-square. Hasil : Hasil uji Chi-square menunjukkan hubungan yang bermakna antara perilaku orang tua dalam pemberian makan terhadap perilaku picky eater pada anak usia 1-3 tahun di desa Watugajah Gunungkidul, dengan nilai p value = 0,014 bahwa p < 0,05 yang menyatakan hipotesis diterima. Kesimpulan : Terdapat hubungan perilaku orang tua daladalam pemberian makan terhadap perilaku picky eater pada anak usia 1-3 tahun di desa Watugajah Gunungkidul. Perilaku orang tua dalam pemberian makan yang baik cenderung anaknya akan memiliki pola makan yang baik pula dan hal ini akan menghindari anak memiliki perilaku picky eater.
Item Type: | Student paper (Final Year Projects (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | perilaku orang tua dalam pemberian makan, picky eater |
Subjects: | R Kedokteran. Medis > Aspek Umum Kedokteran > Kesehatan Publik. Kebersihan. Kedokteran Pencegahan R Kedokteran. Medis > Pediatri |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Prodi Kedokteran |
Depositing User: | ms priska lim |
Date Deposited: | 14 Dec 2020 03:43 |
Last Modified: | 14 Dec 2020 03:43 |
URI: | http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/4714 |
Actions (login required)
View Item |