ISOLASI DAN IDENTIFIKASI MOLEKULER YEAST ANTAGONIS PADA LEBAH MADU (Apis sp.)

31130039, DEA INANDITYA RAHARJA (2017) ISOLASI DAN IDENTIFIKASI MOLEKULER YEAST ANTAGONIS PADA LEBAH MADU (Apis sp.). Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Biologi)
31130039_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (424kB)
[img] Text (Skripsi Biologi)
31130039_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Yeast yang memiliki sifat antagonis adalah strain yang memiliki kemampuan untuk mensekresi protein atau glikoprotein yang bersifat letal bagi strain yeast tertentu (sensitive yeast) sehingga menghambat pertumbuhan sel lain, yang disebut dengan peristiwa antagonisme. Yeast memiliki habitat dengan pH rendah dan konsentrasi gula tinggi. Buah dan bunga merupakan habitat yeast yang sering dikunjungi oleh berbagai vektor yeast seperti lebah madu (Apis sp.). Pada penelitian ini dilakukan isolasi yeast yang meliputi tahapan preparasi sampel, pengamatan morfologi secara makroskopik dan mikroskopik, uji aktivitas antagonisme, isolasi total genom DNA dan linear DNA plasmid, identifikasi molekuler dengan penanda gen Internal Transcribed Spacer (ITS), dan analisis filogenetik dengan 60 spesies yang diambil dari 10.000 hit sekuen berdasarkan analisis BLAST menggunakan MEGA6. Yeast yang diisolasi dari saluran pencernaan lebah madu (Apis sp.) yang bersifat antagonis yang diperoleh pada penelitian ini yaitu 2 sampel yang diduga merupakan spesies Candida tropicalis. Analisis filogenetik menunjukkan sampel berkerabat dengan Pichia guilliermondii, Pichia anomala, Wickerhamomyces anomalus, dan Debaromyces hansenii yang telah banyak dimanfaatkan aktivitas antagonismenya. Isolat Candida tropicalis strain 1 dan 2 yang didapatkan pada penelitian ini memiliki klaster yang berbeda dengan spesies yang sifat antagonisnya dikode oleh virus-like element (VLE), sehingga sifat antagonisnya diduga disebabkan oleh faktor lain, yaitu terletak pada kromosom.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: yeast, aktivitas antagonisme, lebah madu, Internal Transcribed Spacer (ITS), Candida tropicalis
Subjects: Q Ilmu Pengetahuan > QH Sejarah Alam > QH301 Biologi
Q Ilmu Pengetahuan > QL Zoologi / Ilmu Hewan
Q Ilmu Pengetahuan > QR Mikrobiologi
Divisions: Fakultas Bioteknologi > Prodi Biologi
Depositing User: ms priska lim
Date Deposited: 02 Dec 2020 02:21
Last Modified: 02 Dec 2020 02:21
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/4657

Actions (login required)

View Item View Item