IMPLEMENTASI ALGORITMA BREADTH FIRST SEARCH PADA PERMAINAN FUTOSHIKI

22053813, Dney Kusuma Masatu (2012) IMPLEMENTASI ALGORITMA BREADTH FIRST SEARCH PADA PERMAINAN FUTOSHIKI. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Informatika)
22053813_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (2MB)
[img] Text (Skripsi Informatika)
22053813_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Permainan futoshiki adalah salah satu permainan logika angka yang berasal dari Jepang. Permainan ini mirip dengan permainan papan Sudoku, namun yang membedakan permainan ini dengan Sudoku yaitu dengan adanya beberapa tanda ketidaksamaan, yaitu tanda lebih besar dan lebih kecil. Aturan permainan futoshiki cukup sederhana karena pemain hanya harus mengisi kotak kosong sampai kotak terisi penuh. Angka yang harus dimasukkan sesuai dengan besarnya ukuran papan permainan, dalam penulisan ini ukuran papan yang digunakan adalah 3x3, 4x4, 5x5, 6x6, dan 7x7. Dalam penulisan ini, sistem yang dibangun untuk mencari penyelesaian permainan futoshiki dengan cara mengisi semua kotak kosong yang tersedia dimulai dari kotak kiri atas hingga kotak kanan bawah. Pengisian kotak kosong ini menggunakan metode Breadth First Search untuk mendapatkan solusi dari soal permainan futoshiki. Algoritma Breadth First Search mampu menyelesaikan permainan ini. Jumlah node yang dibangkitkan di dalam permainan ini tergantung dari jumlah kotak kosong. Semakin sedikit kotak kosong semakin sedikit jumlah node yang dibangkitkan dalam pohon pencarian

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: breadth first search, futoshiki,program
Subjects: Q Ilmu Pengetahuan > QA Matematika > QA75 Komputer Elektronik. Ilmu Komputer
Q Ilmu Pengetahuan > QA Matematika > QA76 Perangkat Lunak (Software) Komputer
Divisions: Fakultas Teknologi Informasi > Prodi Informatika
Depositing User: Ms Lea Destiany
Date Deposited: 21 Jun 2021 02:16
Last Modified: 21 Jun 2021 02:16
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/4318

Actions (login required)

View Item View Item