HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN, SIKAP, DAN PERILAKU GIZI SEIMBANG IBU DENGAN STATUS GIZI ANAK SD BUDYA WACANA YOGYAKARTA

41160079, Joseph Izmardha Couteau (2020) HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN, SIKAP, DAN PERILAKU GIZI SEIMBANG IBU DENGAN STATUS GIZI ANAK SD BUDYA WACANA YOGYAKARTA. Final Year Projects (S1) thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Kedokteran)
41160079_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (1MB)
[img] Text (Skripsi Kedokteran)
41160079_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Latar Belakang: Gizi kurang pada anak akan menghambat pertumbuhan, menurunkan tingkat kecerdasan, dan memperlemah daya tahan tubuh. Sementara gizi lebih pada anak berakibat dengan munculnya berbagai penyakit kronis pada usia dewasa, seperti diabetes, hipertensi, dan sindrom metabolik. Oleh sebab itu, berbagai kondisi yang diperkirakan dapat mempengaruhi status gizi seorang anak perlu untuk diidentifikasi, beberapa di antaranya adalah pengetahuan, sikap, dan perilaku gizi seimbang ibu terhadap gizi anak. Tujuan: Mengkaji hubungan antara pengetahuan, perilaku dan sikap gizi dengan status gizi pada siswa SD Budya Wacana Metode: Analitik observasional dengan desain cross sectional yang melibatkan populasi anak sekolah kelas 4 dan 5 SD Budya Wacana sejumlah 98 siswa beserta Ibunya. Status gizi ditentukan dengan pengukuran berat badan dan tinggi badan, kemudian dicocokkan dengan tabel Z-score(IMT/U). Pengetahuan, sikap, dan perilaku ibu diukur dengan kuesioner. Hasil: Analisis uji statistika menggunakan Mann-Whitney menunjukkan terdapatnya hubungan yang bermakna antara pengetahuan, sikap, dan perilaku ibu dengan status gizi anak (p = 0,036; p < 0,001; p = 0,04). Tidak terdapat hubungan antara besar keluarga, status bekerja, dan pendidikan terakhir ibu dengan status gizi anak (p = 0,14; p = 0,93; p = 0,44). Variabel perilaku ibu memiliki signifikansi terbesar terhadap status gizi anak. Kesimpulan: Terdapat hubungan antara pengetahuan, sikap, dan perilaku ibu tentang gizi seimbang dengan status gizi anak.

Item Type: Student paper (Final Year Projects (S1))
Uncontrolled Keywords: pengetahuan ibu; sikap ibu; perilaku ibu; gizi seimbang; status gizi anak
Subjects: R Kedokteran. Medis > Aspek Umum Kedokteran > Kesehatan Publik. Kebersihan. Kedokteran Pencegahan
R Kedokteran. Medis > Pediatri
Divisions: Fakultas Kedokteran > Prodi Kedokteran
Depositing User: ms priska lim
Date Deposited: 14 Oct 2020 02:38
Last Modified: 08 Jun 2021 02:05
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/4026

Actions (login required)

View Item View Item