PENGARUH DIMENSI KUALITAS LAYANAN TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PONDOK MAKAN PELEM GOLEK YOGYAKARTA

11084646, IMMANUEL INDRA SETIAWAN (2012) PENGARUH DIMENSI KUALITAS LAYANAN TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PONDOK MAKAN PELEM GOLEK YOGYAKARTA. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Manajemen)
11084646_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (1MB)
[img] Text (Skripsi Manajemen)
11084646_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Dewasa ini perkembangan bisnis kuliner yang semakin pesat mendorong setiap pengusaha tertarik untuk berbisnis kuliner karena keuntungan yang menggiurkan. Ada berbagai macam segmen yang bisa dipilih yaitu : segmen bawah, segmen menengah, dan segmen atas. Pilihan segmen dalam menjalankan bisnis sangatlah penting karena harus disesuaikan dengan rasa, tempat, dan harga. Konsumen segmen atas tidak akan memperhatikan harga, tetapi mementingkan rasa dan suasana. Agar tetap bersaing menghadapi banyaknya pesaing, maka faktor yang penting adalah kepuasan konsumen agar tetap berkunjung. Dengan latar belakang tersebut maka penulis kemudian mengangkat judul “PENGARUH DIMENSI KUALITAS LAYANAN TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PONDOK MAKAN PELEM GOLEK YOGYAKARTA”. Adapun yang menjadi rumusan masalah adalah bagaimana pengaruh masing-masing variable dimensi kualitas layanan (reliability, responsiveness, assurance, emphaty, dan tangibles) terhadap kepuasan konsumen, penelitian dilakukan di pondok makan Pelem Golek Yogyakarta dengan sampel sebanyak 100 responden. Respoden diberikan kuisioner yang berisikan tentang profil responden dan tanggapan mengenai dimensi kualitas layanan pondok makan Pelem Golek. Setelah selesai mengumpulkan data dilakukan uji Hipotesis dengan analisis prosentase dan Regresi Linier Berganda.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: dimensi kualitas layanan (reliability, responsiveness, assurance, emphaty, dan tangibles), Kepuasan Konsumen.
Subjects: H Ilmu Sosial > H Ilmu-ilmu Sosial (Umum)
H Ilmu Sosial > HB Teori Ekonomi
H Ilmu Sosial > HF Perdagangan
H Ilmu Sosial > HM Sosiologi
Divisions: Fakultas Bisnis > Prodi Manajemen
Depositing User: Ms Lea Destiany
Date Deposited: 15 Sep 2020 03:42
Last Modified: 15 Sep 2020 03:42
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/3843

Actions (login required)

View Item View Item