22064172, INDAH PUSPANINGTYAS (2011) PENERAPAN METODE SIMPLEKS UNTUK OPTIMASI MENU SEIMBANG BAGI IBU HAMIL. Final Year Projects (S1) thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.
Text (Skripsi Informatika)
22064172_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf Download (502kB) |
|
Text (Skripsi Informatika)
22064172_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Kehamilan memerlukan makanan yang khusus baik jenis maupun jumlahnya, dimana makanan tersebut berguna untuk memenuhi kebutuhan gizi sesuai dengan usia janinnya. Seringkali ibu hamil mengalami kesulitan dalam menentukan menu makanan yang memenuhi syarat yaitu memenuhi kebutuhan gizi janin, namun dengan harga yang semurah-murahnya. Dalam Tugas Akhir ini, dibuatlah sebuah sistem yang menggunakan metode simpleks untuk meminimalkan biaya yang dibutuhkan dalam pemilihan menu makanan. Sistem ini dibuat dengan menggunakan Microsoft Visual Studio 2008, dan penyimpanan data menggunakan SQL Server 2005. Masukkan data sistem ini berupa usia kandungan, usia ibu, dan jenis makanan yang diinginkan, sedangkan keluaran sistem berupa berat bahan makanan dan kebutuhan gizi yang terpenuhi, serta total keseluruhan harga bahan makanan. Kendala dalam sistem ini berupa nilai kandungan gizi masing-masing bahan makanan, berat kebutuhan gizi janin, berat minimal serta maksimal berat bahan makanan, Fungsi sasaran adalah meminimasi harga keseluruhan bahan makanan tersebut. Dengan memanfaatkan metode simpleks, sistem ini dapat memberikan hasil yang optimal yaitu biaya menu ibu hamil yang semurah-murahnya dengan kebutuhan gizi yang tetap terpenuhi. Hasil pengujian sistem menunjukkan bahwa variasi umur ibu, umur janin, dan bahan makanan yang dipilih mempengaruhi hasil berat bahan makanan dan berat kebutuhan gizi yang terpenuhi.
Item Type: | Student paper (Final Year Projects (S1)) |
---|---|
Subjects: | Q Ilmu Pengetahuan > Matematika > Komputer Elektronik. Ilmu Komputer R Kedokteran. Medis > Ginekologi dan Kebidanan |
Divisions: | Fakultas Teknologi Informasi > Prodi Informatika |
Depositing User: | ms maria sema |
Date Deposited: | 22 Sep 2020 06:52 |
Last Modified: | 22 Sep 2020 06:52 |
URI: | http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/3822 |
Actions (login required)
View Item |