SISTEM INFORMASI UNTUK MEMBANTU TRANSAKSI PADA USAHA KECIL (STUDI KASUS TOKO KAIN BERKAH)

22022887, BENNY NUGRAHA (2012) SISTEM INFORMASI UNTUK MEMBANTU TRANSAKSI PADA USAHA KECIL (STUDI KASUS TOKO KAIN BERKAH). Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Informatika)
22022887_Bab1_Bab5_Daftarpustaka.pdf

Download (2MB)
[img] Text (Skripsi Informatika)
22022887_Bab2-sd-Bab4_daftarpsutaka.pdf

Download (4MB)

Abstract

Toko Kain Berkah merupakan organisasi bisnis yang bergerak dalam bidang penjualan kain, karpet dan beberapa kebutuhan sandang. Dalam tahun– tahun pertamanya Toko Kain Berkah sangatlah kecil hingga setelah beberapa tahun kemudian mampu berkembang dan akhirnya dapat menyuplai beberapa toko di Wonosobo dan daerah sekitarnya, antara lain: Kertek, Selomerto, Garung, Selomerto dan Sapuran. Permasalahan yang dihadapi oleh Toko Kain Berkah adalah sulitnya melakukan pemantauan terhadap hasil penjualan dan persediaan barang yang belum ataupun yang telah terjual, setelah terjadi berbagai transaksi penjualan. Selama ini semua transaksi yang ada tersebut ditangani secara manual sehinggam seringkali terjadi kesalahan dalam memasukkan data, kehilangan informasi data, penggandaan dalam penulisan data, kehilangan barang yang tidak diketahui, dll. Untuk mengatasi hal tersebut, dibuat suatu sistem informasi yang dirancang khususnya untuk membantu pencatatan transaksi penjualan dan pembelian. Diharapkan sistem ini akan dapat membantu pihak Toko Kain Berkah dalam pencatatan transaksi penjualan dan pembelian secara cepat dan tepat dan meminimalisasi terjadinya human error. Sistem ini dirancang sedemikian rupa agar nantinya program yang dibuat akan mudah dipahami dan digunakan oleh pemilik toko maupun pegawai Toko Kain Berkah.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Q Ilmu Pengetahuan > QA Matematika > QA75 Komputer Elektronik. Ilmu Komputer
Z Bibliografi. Ilmu Perpustakaan. Sumber Informasi > ZA Sumber-sumber Informasi > ZA4050 Sumber Informasi Elektronik
Divisions: Fakultas Teknologi Informasi > Prodi Informatika
Depositing User: ms Dominggas Yembise
Date Deposited: 04 Aug 2020 06:13
Last Modified: 04 Aug 2020 06:13
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/3226

Actions (login required)

View Item View Item