PEMBUATAN WEB MEDIA INTERAKTIF SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN UNTUK SISWA SEKOLAH DASAR

71150053, Ryan Adityawara (2020) PEMBUATAN WEB MEDIA INTERAKTIF SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN UNTUK SISWA SEKOLAH DASAR. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Informatika)
71150053_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (1MB)
[img] Text (Skripsi Informatika)
71150053_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Pembelajaran merupakan hal yang penting dalam meningkatkan kualitas pendidikan, sehingga permasalahan dalam proses pembelajaran harus diminimalisir sebaik mungkin agar mutu dan prestasi siswa meningkat. Permasalahan dalam pembelajaran yang membuat prestasi belajar siswa menurun adalah siswa merasa tidak bersemangat dalam mengikuti pelajaran dan cenderung pasif dalam menerima penjelasan dari guru. Pelajaran yang sering membuat siswa malas belajar adalah matematika untuk itu materi dalam pembelajaran matematika harus dibuat menarik agar dapat meningkatkan semangat siswa dalam belajar sehingga nilai siswa dapat meningkat. Dalam menyampaikan materi yang menarik dibutuhkan media interaktif yang dapat berupa website yang mudah digunakan. Untuk perancangan website sebagai media interaktif diperlukan sebuah metode yang bernama UCD (User Centered Design). Dengan menggunakan metode UCD dapat mengidentifikasikan user serta dapat mengetahui kebutuhan-kebutuhan pengguna. Pada penelitian ini pengguna yang membantu perancangan website adalah guru dari SD Budya Wacana Jogjakarta dikarenakan guru mengerti kebutuhan siswa serta untuk pengujian website adalah siswa kelas 3 SD Budya Wacana Jogjakarta. Website sebagai media interaktif yang telah dibangun dapat mudah digunakan oleh siswa dan juga membantu siswa dalam meningkatkan minat belajar serta membantu siswa dalam memahami materi. Sekitar 62% sampai 78% siswa berhasil mengerjakan task yang berkaitan dengan menu website. Website sebagai media interaktif juga telah membantu siswa dalam meningkatkan minat belajar hal ini dibuktikan dengan perbedaan rata-rata secara signifikan ketika siswa belajar menggunakan web dan buku. Siswa juga dapat memahami materi hal ini dibuktikan dengan nilai rata-rata siswa 75 poin dan nilai siswa sudah mencapai standar nilai matematika SD Budya Wacana.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Media Interaktif, User Centered Design, Website
Subjects: L Pendidikan > LB Teori dan Praktik Pendidikan > LB1501 Pendidkan Dasar
T Teknologi > T Teknologi (Umum)
Divisions: Fakultas Teknologi Informasi > Prodi Informatika
Depositing User: Ms Alfina Febri
Date Deposited: 27 May 2020 13:50
Last Modified: 10 Jun 2021 02:14
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/2529

Actions (login required)

View Item View Item