SARANA PEMBAKARAN MASAKAN TRADISIONAL TORAJA PA’PIONG UNTUK KEBUTUHAN RUMAH MAKAN

24070072, STANLEY RISARANTI (2016) SARANA PEMBAKARAN MASAKAN TRADISIONAL TORAJA PA’PIONG UNTUK KEBUTUHAN RUMAH MAKAN. Final Year Projects (S1) thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Desain Produk)
24070072_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (665kB)
[img] Text (Skripsi Desain Produk)
24070072_bab2-sd-bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Indonesia memiliki banyak sekali keberagaman suku dengan beranekaragam budayanya, salah satu hasil budaya adalah makanan tradisional seperti masakan pa’piong dari suku Toraja. Makanan ini adalah salah satu jenis masakan yang sangat populer di kalangan suku Toraja dan selalu disajikan dalam setiap acara adat. Masakan ini masih kurang populer dibandingkan beberapa makanan nusantara yang lain. Sampai saat penelitian ini dilakukan, cara memasak pa’piong masih dilakukan dengan cara konvensional, yaitu dengan metode pembakaran dengan bahan bakar kayu bakar. Beberapa masalah yang ditimbulkan dari proses pembakaran secara konvensional ini adalah masalah asap dari kayu bakar yang menimbulkan polusi udara, penggunaan kayu bakar yang sumber bahan bakunya semakin menipis, posisi memasak yang kurang ergonomis dan kadang menimbulkan keletihan, dan durasi memasak yang panjang yang menjadi salah satu masalah jika akan disajikan di rumah makan. Dengan hasil dari penelitian ini, kemudian dilakukan rancangan sarana pembakaran yang lebih ergonomis, lebih efisien dan efektif, dan lebih ramah lingkungan.

Item Type: Student paper (Final Year Projects (S1))
Uncontrolled Keywords: Pa’piong, makanan tradisional Toraja, ergonomis, alat masak
Subjects: N Seni Rupa > Seni Umum
T Teknologi > Kerajinan Tangan. Seni dan Kerajinan
T Teknologi > Ekonomi Rumah Tangga
Divisions: Fakultas Arsitektur dan Desain > Prodi Desain Produk
Depositing User: ms anggel dolonseda
Date Deposited: 07 Jul 2020 03:03
Last Modified: 07 Jul 2020 03:03
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/2484

Actions (login required)

View Item View Item