ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUASAN KONSUMEN TERHADAP CARREFOUR PLAZA AMBARRUKMO YOGYAKARTA

11110036, MELIYATI (2016) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUASAN KONSUMEN TERHADAP CARREFOUR PLAZA AMBARRUKMO YOGYAKARTA. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Manajemen)
11110036_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (595kB)
[img] Text (Skripsi Manajemen)
11110036_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh persaingan bisnis retail di Indonesia yang semakin ketat. Tujuan dari penelitian ini untuk menguji pengaruh dari faktor-faktor yang terdiri atas kualitas pelayanan, kualitas produk, harga, faktor situasi dan faktor pribadi terhadap kepuasan konsumen Carrefour di Plaza Ambarrukmo Yogyakarta. Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat umum yang berbelanja di Carrefour Plaza Ambarrukmo Yogyakarta dengan jumlah sampel sebanyak 100 responden. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah simple random sampling. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah prosentase, Uji t, Uji F, dan Regresi Linear Berganda. Dari hasil penelitian menunjukkan kualitas pelayanan berpengaruh positif terhadap kepuasan konsumen. Sedangkan kualitas produk, harga, faktor situasi, faktor pribadi tidak mempengaruhi kepuasan konsumen di Carrefour Plaza Ambarrukmo Yogyakarta. Dalam penelitian ini dapat disimpulkan kualitas pelayanan mempengaruhi kepuasan konsumen Carrefour Plaza Ambarrukmo Yogyakarta.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Faktor-faktor (kualitas pelayanan, kualitas produk, harga, faktor situasi,faktor pribadi), Kepuasan Konsumen
Subjects: H Ilmu Sosial > HB Teori Ekonomi
H Ilmu Sosial > HC Sejarah dan Kondisi Ekonomi
H Ilmu Sosial > HF Perdagangan
Divisions: Fakultas Bisnis > Prodi Manajemen
Depositing User: ms anggel dolonseda
Date Deposited: 12 Jun 2020 01:53
Last Modified: 12 Jun 2020 01:53
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/2012

Actions (login required)

View Item View Item