PERANCANGAN FASILITAS SURF TRAINING CAMP DI WISATA PANTAI PULAU MERAH, KECAMATAN PESANGGARAN, BANYUWANGI

61130025, IDO WINARNO WIJAYA (2018) PERANCANGAN FASILITAS SURF TRAINING CAMP DI WISATA PANTAI PULAU MERAH, KECAMATAN PESANGGARAN, BANYUWANGI. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Arsitektur)
61130025_bab1_bab5_daftarpustaka.PDF

Download (28MB)
[img] Text (Skripsi Arsitektur)
61130025_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (50MB) | Request a copy

Abstract

Indonesia merupakan sebuah negara maritime di mana sebagian besar wilayahnya merupakan permukaan laut. Dengan luas wilayah 1.904.569 m2 dan jumlah pulau sebanyak 17.508 menjadikan Indonesia sebagai negara kepulauan terbesar di dunia. Kondisi geografis ini membuat Indonesia terkenal akan wisata alam yang dimilikinya, terutama pantai. Pantai di Indonesia tersebar di setiap kepulauan, baik itu pulau Sumatera, Jawa, Kalimantan, Sulawesi, Papua, dll. Ketika mengunjungi pantai banyak hal yang biasanya para turis lakukan, seperti berenang, menyelam, atau pun berselancar. Untuk berenang dan menyelam mungkin bisa dilakukan hampir di seluruh pantai yang ada, namun untuk berselancar hanya dapat dilakukan di beberapa pantai yang memiliki ombak yang tinggi. Dan salah satu pantai yang terkenal untuk berselancar di Indonesia merupakan pantai Pulau Merah yang berada di Kecamatan Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi, Provinsi Jawa Timur. Di pantai ini sering kali didatangi oleh para turis baik luar maupun dalam negeri untuk berselancar, di pulau ini juga telah beberapa kali diadakan acara selancar taraf internasional. Namun dengan tingginya minat para peselancar untuk berselancar di Pantai Pulau Merah memunculkan sebuah permasalahan, yaitu kurangnya infrastruktur dengan tidak adanya fasilitas sarana dan prasarana sebagai penunjang kegiatan tersebut. Dengan permasalahan yang ada tersebut, penulis mencoba untuk membuat sebuah solusi pemecahan masalah dengan melakukan perancangan fasilitas surf training camp yang akan menjadi tempat bagi para peselancar ataupun pengunjung untuk belajar berselancar, menginap, atau pun berkumpul dengan komunitas surfing. Perancangan ini mengacu pada fungsi, kebutuhan pengunjung dan penerapan desain yang menganut prinsip arsitektur hijau.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: pantai, selancar, peselancar, surf training camp,ramah lingkungan, pesanggaran, banyuwangi
Subjects: A Karya Umum > AS AAkademi dan Masyarakat Terpelajar (Umum)
G Geografi. Antropologi. Rekreasi > GV Rekreasi dan Hiburan
N Seni Rupa > NA Arsitektur
Divisions: Fakultas Arsitektur dan Desain > Prodi Arsitektur
Depositing User: ms priska lim
Date Deposited: 06 Oct 2020 03:16
Last Modified: 06 Oct 2020 03:16
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/1798

Actions (login required)

View Item View Item