IMPLEMENTASI ALGORITMA ANTRIAN BERPRIORITAS UNTUK SISTEM ANTRIAN MULTI LOKET DI RUMAH SAKIT PANTI RAPIH

71130038, Christiana Wahyunita Arum M. (2017) IMPLEMENTASI ALGORITMA ANTRIAN BERPRIORITAS UNTUK SISTEM ANTRIAN MULTI LOKET DI RUMAH SAKIT PANTI RAPIH. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Informatika)
71130038_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (958kB)
[img] Text (Skripsi Informatika)
71130038_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Rumah Sakit Panti Rapih telah menggunakan sebuah sistem informasi manajemen rumah sakit (SIMRS). Masalah yang cukup lama tidak dapat terselesaikan adalah masalah antrian pasien. Pihak rumah sakit telah mengupayakan banyak cara mulai dari memberlakukan kartu pasien elektronik hingga menempatkan mesin ATM pendaftaran pasien. Sistem antrian yang berjalan dari awal rumah sakit ini berdiri adalah pasien yang mendaftar akan langsung melakukan pemeriksaan dan berakhir di loket kassa untuk pembayaran tunai. Masalah yang mendasari sistem antrian tidak dapat berjalan secara efektif ada empat faktor. Pertama yaitu penambahan jumlah pasien yang melakukan pengobatan. Kedua perubahan cara pembayaran. Ketiga banyaknya pasien yang telah membatalkan periksa, dan keempat merupakan alur antrian pasien yang melakukan pemeriksaan lanjutan di rumah sakit. Penelitian ini dilakukan dengan metode delbecq untuk menentukan prioritas pasien. Metode Priority Service (PS) untuk memodelkan antrian yang baru. Metode First come First Served (FCFS) yang menggambarkan antrian lama di rumah sakit. Menentukan prediksi waktu tunggu pasien menggunakan rangkaian perhitungan priority multi channel preemptive.Sistem ini disebut multi loket melibatkan lima buah loket yang memiliki keterkaitan yaitu loket pendaftaran, keuangan, bpjs, laboratorium, dan poli dokter. Hasil yang didapatkan dari penelitian ini adalah metode Delbecq dapat membuat kelima loket terbantu dengan adanya antrian berprioritas ini. Tetapi hasil probabilitas sistem pelayanan di loket keuangan adalah 1,06. Loket laboratorium mendapat nilai 1,015. Poli dokter mendapat nilai 1,801. Hasil probabilitas yang didapat ketiga loket tersebut membuktikan adanya kemungkinan untuk mengalami penumpukan pasien menunggu, karena rata-rata waktu pelayanan setara atau masih lebih tinggi dari rata-rata waktu kedatangan. Dibuktikan dengan hasil ketiga loket belum memenuhi kondisi stabil dengan ukuran p > 1.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Antrian Prioritas, First Come First Served, Metode Delbecq, Antrian Rumah Sakit, Priority Multi Channel Preemptive
Subjects: Q Ilmu Pengetahuan > QA Matematika > QA75 Komputer Elektronik. Ilmu Komputer
Q Ilmu Pengetahuan > QA Matematika > QA76 Perangkat Lunak (Software) Komputer
Divisions: Fakultas Teknologi Informasi > Prodi Informatika
Depositing User: ms maria sema
Date Deposited: 08 Jun 2021 03:39
Last Modified: 08 Jun 2021 03:39
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/1723

Actions (login required)

View Item View Item