IMPLEMENTASI WIRELESS LOCATION TRACKING PADA JARINGAN GEDUNG AGAPE UNIVERSITAS KRISTEN DUTA WACANA

22104915, Fanuel Manon Sembawa (2018) IMPLEMENTASI WIRELESS LOCATION TRACKING PADA JARINGAN GEDUNG AGAPE UNIVERSITAS KRISTEN DUTA WACANA. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Informatika)
22104915_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (1MB)
[img] Text (Skripsi Informatika)
22104915_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Wireless Location Tracking merupakan salah satu teknik untuk mendeteksi posisi seseorang dengan menggunakan teknologi WiFi di lingkungan indoor, dimana teknologi GPS mengalami kendala sinyal yang tidak mampu menembus struktur bangunan. Dalam menentukan posisi user, teknologi ini memfungsikan Access Point sebagai titik referensi untuk menentukan posisi user. Sistem Indoor Positioning membutuhkan sebuah metode yang dapat memberikan informasi mengenai lokasi user dengan akurat, salah satu metode yang sering digunakan adalah fingerprinting. Metode ini bertujuan mencatat informasi mengenai nilai Received Signal Strength (RSS) yang nantinya akan digunakan algoritma k-NN untuk menghitung dan memperkirakan posisi user. Penelitian ini merancang aplikasi mobile berbasis android untuk mengumpulkan data nilai RSS. Kemudian, data RSS hasil pengumpulan akan dihitung dengan menggunakan algoritma k-NN. Hasil perkiraan lokasi user dengan menggunakan 25 titik uji menunjukkan akurasi sebesar 24% untuk akurasi koordinat.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Indoor Positioning System, Fingerprint, k-NN, RSS, WLAN
Subjects: Q Ilmu Pengetahuan > QA Matematika > QA75 Komputer Elektronik. Ilmu Komputer
Q Ilmu Pengetahuan > QA Matematika > QA76 Perangkat Lunak (Software) Komputer
Divisions: Fakultas Teknologi Informasi > Prodi Informatika
Depositing User: ms priska lim
Date Deposited: 02 Jun 2021 07:55
Last Modified: 02 Jun 2021 07:55
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/1685

Actions (login required)

View Item View Item