41100046, ADITYA LOVINDO SUWARNO (2016) GAMBARAN DISLIPIDEMIA PADA DIABETES MELITUS TIPE 2 DI RUMAH SAKIT BETHESDA. Final Year Projects (S1) thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.
Text (Skripsi Kedokteran)
41100046_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf Download (3MB) |
|
Text (Skripsi Kedokteran)
41100046_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Latar Belakang. Angka kejadian diabetes melitus di Indonesia pada tahun 2010 sebanyak 21,3 juta. Komplikasi DM yang tidak dikelola dengan baik mengakibatkan penyakit jantung koroner, stroke, retinopati, nefropati dan neuropati. Pada pasien DM akan terjadi penurunan aktifitas lipoprotein lipase (LPL) yang mengakibatkan peningkatan trigliserida, LDL dan penurunan HDL. Perubahan ini akan meningkatkan kecenderungan terjadinya penyakit lain terutama penyakit kardiovaskuler. Tujuan. Untuk mengetahui gambaran dislipidemia pada pasien diabetes melitus tipe 2. Metode Penelitian. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian potong lintang (cross-sectional) dengan metode penelitian diskriptif. Penelitian ini dilakukan secara retrospektif, dimana peneliti mengambil data dari rekam medis yang ada di RS Bethesda. Besar sampel pada penelitian ini sebanyak 96 rekam medis. Data dari rekam medis yang diperoleh dianalisis dengan analisis univariat. Hasil. Pada penelitian ini gambaran jenis kelamin menunjukkan sebagian besar adalah pasien perempuan sebesar 51 (53,1%), sedangkan pasien laki-laki sebesar 45 (46,9%). Rentang usia paling banyak pada penelitian ini ada di atas 60 tahun sebanyak 47 (49%). Pada pasien diabetes melitus tipe 2 didapatkan kelainan terbanyak adalah peningkatan kolesterol LDL dengan presentase 69,8%, peningkatan trigliserida 56,3%, peningkatan kolesterol total 50% dan penurunan HDL sebesar 47,9%. Kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa dislipidemia pada pasien diabetes melitus tipe 2 yang paling banyak adalah peningkatan LDL, diikuti trigliserida, kolesterol total, dan HDL.
Item Type: | Student paper (Final Year Projects (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Diabetes melitus, kolesterol HDL, kolesterol LDL, kolesterol total, trigliserida |
Subjects: | R Kedokteran. Medis > RB Patologi R Kedokteran. Medis > RC Kedokteran Internal |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Prodi Kedokteran |
Depositing User: | ms anggel dolonseda |
Date Deposited: | 28 Sep 2020 02:21 |
Last Modified: | 28 Sep 2020 02:21 |
URI: | http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/1180 |
Actions (login required)
View Item |