HUBUNGAN DERMATITIS KONTAK AKIBAT KERJA DENGAN KUALITAS HIDUP PADA PENGRAJIN KULIT DI SENTRA INDUSTRI KERAJINAN KULIT MANDING DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

41150057, TIFFANY BUDIJANTO (2019) HUBUNGAN DERMATITIS KONTAK AKIBAT KERJA DENGAN KUALITAS HIDUP PADA PENGRAJIN KULIT DI SENTRA INDUSTRI KERAJINAN KULIT MANDING DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.

[img] Text (Skripsi Pendidikan Dokter)
41150057_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf

Download (1MB)
[img] Text (Skripsi Pendidikan Dokter)
41150057_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Pendahuluan: Dermatitis Kontak Akibat Kerja (DKAK) merupakan reaksi peradangan pada kulit yang disebabkan oleh kontak kulit dengan berbagai bahan yang digunakan dalam lingkungan kerja. Salah satu jenis industri yang berpotensi tinggi menimbulkan DKAK pada pekerjanya adalah Industri Kerajinan Kulit. DKAK menyebabkan kerusakan struktur kulit, gangguan pigmentasi dan gangguan rasa nyaman yang berpotensi menyebabkan penurunan kualitas hidup.Tujuan: Mengetahui hubungan antara Dermatitis Kontak Akibat Kerja dengan Kualitas Hidup pada pengrajin kulit di Sentra Industri Kerajinan Kulit Manding Daerah Istimewa Yogyakarta. Metode Penelitian: Penelitian analitik observasional dengan desain cross sectional. Pengambilan data dilakukan dengan wawancara kepada 56 pengrajin kulit menggunakan panduan Nordic Occupational Skin Questionnaire 2002 (NOSQ-2002) dan Dermatology Life Quality Index (DLQI) Terjemahan Bahasa Indonesia. Analisis data menggunakan Uji Chi-Square (p<0,05). Hasil: Pengrajin kulit yang diperkirakan mengalami Dermatitis Kontak Akibat Kerja sebanyak 39,3% dengan mean DLQI score (9,05±2,98). Terdapat hubungan yang signifikan secara statistik antara Dermatitis Kontak Akibat Kerja dengan Kualitas Hidup (p=0,000) dengan korelasi kuat (r=-0,71). Kesimpulan: Dermatitis Kontak Akibat Kerja memberikan pengaruh signifikan terhadap Kualitas Hidup pengrajin kulit di Sentra Industri Kerajinan Kulit Manding Daerah Istimewa Yogyakarta.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Dermatitis Kontak Akibat Kerja, Kualitas Hidup, Pengrajin Kulit
Subjects: R Kedokteran. Medis > RL Dermatologi
Divisions: Fakultas Kedokteran > Prodi Kedokteran
Depositing User: Ms Alfina Febri
Date Deposited: 27 Feb 2020 02:37
Last Modified: 27 Feb 2020 02:37
URI: http://katalog.ukdw.ac.id/id/eprint/1151

Actions (login required)

View Item View Item