relation: https://katalog.ukdw.ac.id/878/ title: HUBUNGAN USIA IBU HAMIL DENGAN KEJADIAN BBLR DI RUMAH SAKIT MARDI WALUYO METRO LAMPUNG creator: 41140005, OCTAVIANUS RICKY ADISAPUTRA subject: RG Ginekologi dan Kebidanan subject: RJ Pediatri description: Latar Belakang: Kematian bayi di Indonesia mencapai 22,23 per 1.000 kelahiran hidup. Di provinsi Lampung kematian neonatal terbesar disebabkan Bayi Berat Lahir Rendah (BBLR) sebesar 28,18%. Kejadian BBLR di Kota Metro cenderung mengalami peningkatan dari tahun 2010 sampai 2014, sehingga akibatnya kejadian kelahiran BBLR di Rumah Sakit Mardi Waluyo Metro Lampung ikut mengalami peningkatan. Tujuan: Mengetahui hubungan usia ibu hamil dengan kejadian BBLR di Rumah Sakit Mardi Waluyo Metro Lampung. Metode Penelitian: Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah desain case control menggunakan pendekatan retrospektif. Sampel kasus penelitian sebanyak 68 bayi dengan BBLR dan sampel kontrol sebanyak 68 bayi dengan tidak BBLR baik yang dilahirkan secara pervaginam ataupun perabdominal, yang diambil menggunakan metode purposive sampling pada rekam medis di Rumah Sakit Mardi Waluyo Metro Lampung. Hasil Penelitian: Hasil analisis bivariat menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara usia ibu (p=0,000; OR=28,20), pendidikan (p=0,006; OR=2,86), preeklamsia (p=0,000; OR=5,63), sedangkan tidak terdapat hubungan antara paritas (p=0,391), jarak kehamilan (p=1,000), anemia (p=0,477), ANC (p=1,000), polihidramnion (p=0,316), perdarahan antepartum (p=0,599), KPD (p=1,000), dan kehamilan ganda (p=0,316). Pada analisis multivariat menyatakan usia ibu (OR = 22,91; Cl 95% = 7,60-69,03; p = 0,000) memiliki hubungan terhadap kejadian BBLR, sedangkan pendidikan ((OR = 1,18; Cl 95 % = 0,42-3,31; p = 0,754) dan preeklamsia (OR = 3,07; Cl 95 % = 0,85-10,97, p = 0,084) tidak berhubungan dengan kejadian BBLR. Kesimpulan: Terdapat hubungan berbanding lurus yang signifikan antara usia ibu <20 tahun atau >35 tahun dengan kejadian BBLR di Rumah Sakit Mardi Waluyo Metro Lampung. date: 2018-11 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: id identifier: https://katalog.ukdw.ac.id/878/1/41140005_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf format: text language: id identifier: https://katalog.ukdw.ac.id/878/2/41140005_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf identifier: 41140005, OCTAVIANUS RICKY ADISAPUTRA (2018) HUBUNGAN USIA IBU HAMIL DENGAN KEJADIAN BBLR DI RUMAH SAKIT MARDI WALUYO METRO LAMPUNG. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.