%0 Thesis %9 Bachelor %A William Fransiskus Xaverius Bolly %A Universitas Kristen Duta Wacana, %B Fakultas Arsitektur dan Desain %D 2023 %F katalog:8086 %I Universitas Kristen Duta Wacana %K Likupang, Minahasa Utara, Sulawesi Utara, Hotel Resort, Bintang 5, Green Building. %T PERANCANGAN HOTEL RESORT BINTANG 5 DENGAN PENDEKATAN GREEN BUILDING DI KAWASAN EKONOMI KHUSUS LIKUPANG KABUPATEN MINAHASA UTARA %U https://katalog.ukdw.ac.id/8086/ %X Likupang merupakan salah satu kecamatan yang terletak di Kabupaten Minahasa Utara. Wilayah ini memiliki potensi wisata yang meliputi pantai, bukit, biota laut, dan masih banyak lagi. Karena potensi wisata yang melimpah, Likupang menjadi tujuan wisata yang populer baik bagi wisatawan lokal maupun mancanegara. Namun, kekurangan fasilitas hotel di kawasan ekonomi khusus Likupang menjadi permasalahan yang perlu diatasi. Salah satu solusi yang diusulkan adalah membangun hotel resort bintang 5 di Likupang Timur yang dapat mendukung dan memfasilitasi potensi alam di sekitarnya. Pengembangan hotel resort bintang 5 di Likupang Timur memiliki beberapa tujuan, antara lain memenuhi kebutuhan akomodasi wisatawan yang berkunjung ke Likupang, meningkatkan pengalaman wisata yang berkualitas, dan mendukung perekonomian lokal. Selain itu, hotel ini juga diusulkan untuk menerapkan konsep green building guna menjaga keseimbangan iklim di Likupang dan keberlanjutan bangunan hotel. Konsep green building mencakup penggunaan teknologi ramah lingkungan, efisiensi energi, pengelolaan limbah yang baik, dan pemanfaatan sumber daya alam secara berkelanjutan. Penerapan konsep green building pada hotel resort di Likupang dapat memberikan dampak positif bagi lingkungan dan masyarakat sekitar. Selain mengurangi dampak negatif terhadap alam, hotel ini juga dapat menjadi contoh bagi industri pariwisata lainnya dalam menjaga keberlanjutan lingkungan. Dengan demikian, pengembangan hotel resort bintang 5 dengan konsep green building di Likupang Timur diharapkan dapat memfasilitasi kebutuhan wisatawan dan berkontribusi pada pembangunan berkelanjutan di kawasan tersebut.