TY - THES UR - https://katalog.ukdw.ac.id/7494/ A1 - I Gusti Agung Oka Pratama AV - restricted TI - PREVALENSI PENURUNAN LAJU FILTRASI GLOMERULUS PADA PASIEN BATU SALURAN KEMIH DI RSUD WANGAYA DENPASAR PB - Universitas Kristen Duta Wacana KW - Laju Filtrasi Glomerulus KW - Batu Saluran Kemih KW - Prevalens EP - 56 ID - katalog7494 Y1 - 2022/12/03/ M1 - skripsi N2 - Latar Belakang: Prevalensi kejadian batu saluran kemih tertinggi pada daerah Asia dan Afrika sebanyak 4%-20% dan di Indonesia sebanyak 1,4% dari total keseluruhan penduduk Indonesia. BSK dapat mengakibatkan terjadinya komplikasi berupa acute kidney injury dan chronic kidney disease yang ditandai dengan meningkatnya kadar serum kreatinin, ureum, dan menurunnya LFG kondisi ini dapat bervariasi mulai dari yang ringan sampai berat. Tujuan: Mengetahui prevalensi penurunan laju filtrasi glomerulus pada pasien batu saluran kemih di RSUD Wangaya Denpasar. Metode: Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan desain cross sectional menggunakan data sekunder berupa rekam medis pasien rawat jalan dan rawat inap di RSUD Wangaya Denpasar selama periode Januari tahun 2019 sampai Maret tahun 2022. Sampel penelitian, yaitu pasien batu saluran kemih dengan penurunan LFG sebanyak 147 sampel. Kemudian data diuji dengan analisis univariat. Hasil: Berdasarkan 147 subjek, 86 (58,5%) penderita batu saluran kemih mengalami penurunan LFG dan 61 (41,5%) tidak mengalami penurunan LFG. Kelompok usia penderita batu saluran kemih yang mengalami penurunan LFG, yaitu usia 15-29 tahun sebanyak 3 orang (3,2%), usia 30-44 tahun sebanyak 19 orang (20,2%), usia 45-59 tahun sebanyak 56 orang (59,6%), dan usia 60-65 tahun sebanyak 16 orang (17%). Subjek berjenis kelamin laki-laki penderita batu saluran kemih yang mengalami penurunan LFG, yaitu sebanyak 66 orang (76,7%) dan perempuan sebanyak 20 (23,2%). Subjek batu saluran kemih dengan penurunan LFG yang mengkonsumsi OAINS sebanyak 63 (73,2%) dan yang tidak mengkonsumsi OAINS sebanyak 23 (26,7%). Kesimpulan: Prevalensi penurunan LFG pada pasien batu saluran kemih di RSUD Wangaya Denpasar sebanyak 58,5%, prevalensi usia yang paling banyak mengalami penurunan LFG adalah usia 45-59 (59,6%), jenis kelamin yang paling banyak mengalami bsk adalah laki-laki (76,7%) dan prevalensi penurunan LFG terbanyak pada pasien yang mengkonsumsi OAINS (73,2%). ER -