relation: https://katalog.ukdw.ac.id/6872/ title: PERANCANGAN BALAI PERTANIAN TERPADU SEBAGAI PELATIHAN KEMANDIRIAN PANGAN DI KOTA LANGGUR KABUPATEN MALUKU TENGGARA DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR EKOLOGI creator: 61160048, Cindy Grasella Laamena subject: NA Arsitektur description: Pertanian merupakan salah satu sektor terbesar terbesar di Indonesia yang memiliki andil besar dalam kehidupan. Sayangnya pertanian yang tidak berkelanjutan mengakibatkan dampak negatif bagi lingkungan. Selain itu, dimasa COVID-19 kebutuhan akan pangan akan terus meningkat dan hal tersebut akan berdampak secara tidak langsung pada sektor lain seperti ekonomi dan sosial. Hal ini tentu berdampak negatif pada masyarakat oleh sebab itu masyarakat perlu memahami pentingnya untuk menghasilkan bahan pangan sendiri. Terutama pada masyarakat di kota Langgur yang sangat bergantung akan produksi pangan dari luar pulau (sayur & buah-buahan) karena jenis tanah yang tidak sesuai untuk pertanian. Oleh sebab itu masyarakat perlu wadah untuk belajar dan memahami produksi pangan secara mandiri dengan metode pertanian seperti aquaponik yang tidak hanya berfokus pada media tanam tanah saja atau konvesional yang memiliki kekurangan tersendiri seperti detorestasi & hilangnya keanekaragaman hanyati, konsumsi air berlebihan pada pertanian, serta penggunaan pupuk non-organik,sehingga lebih efisien dalam memanfaatkan ruang dan media yang ada disekitar dengan menerapkan pendekatan ekologi yang dapat mengurangi dampat negatif dari pertanian itu sendiri. Sehingga, terjalin hubungan timbal balik antara manusia dan lingkungan sekitarnya. date: 2022-03-12 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: id identifier: https://katalog.ukdw.ac.id/6872/1/61160048_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf format: text language: id identifier: https://katalog.ukdw.ac.id/6872/2/61160048_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf identifier: 61160048, Cindy Grasella Laamena (2022) PERANCANGAN BALAI PERTANIAN TERPADU SEBAGAI PELATIHAN KEMANDIRIAN PANGAN DI KOTA LANGGUR KABUPATEN MALUKU TENGGARA DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR EKOLOGI. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.