TY - THES N2 - Spiritualitas merupakan suatu daya yang kuat dalam diri seseorang, dalam hati seseorang, yang mempengaruhi cara berpikir, bersikap, dan bertindak. Atau dapat dikatakan spiritualitas sebagai cara bagaimana pengalaman terhadap Allah membentuk cara kita dalam memandang dunia, cara kita berinteraksi dengan dunia, dan cara kita bertindak. Sehingga, adanya spiritualitas guru maka adanya wujud dari spiritualitas guru itu sendiri seperti adanya kesadaran bahwa menjadi guru adalah tugas panggilan yang Tuhan berikan kepadanya dan juga adanya indentitas dan integritas yang menanamkan pekerjaannya tersebut. Sehingga dapat dikatakan bahwa dengan adanya kasadaran dan keyakinan tersebut maka guru akan melakukan tugasnya dengan penuh semangat dan tanggung jawab untuk mendidik siswanya. Sehingga penulis melihat bahwa dengan adanya wujud spiritualitas guru maka ada juga dampak dari spiritualitas guru tersebut seperti murah senyum, semangat, dan juga guru rela jika waktunya dipakai untuk membantu siswanya untuk menyelesaikan masalah. Dan juga ada rasa merangkul, membimbing, dan menyempurnakan sehingga dengan begitu penulis dapat katakan bahwa dampak dari spiritualitas ini berpengaruh pada kinerja guru tersebut. Dengan begitu, spiritualitas guru dapat dikembangkan pada kakak layan pelayanan anak di GPIB Jemaat Marga Mulya Yogyakarta dengan menggunakan teori Suparno dan Palmer. Dengan begitu, penulis dapat menyimpulkan bahwa ada beberapa cara yang cocok dalam mengembangkan spiritualitas guru bagi kakak layan PA. Karena dengan begitu dapat membantu kakak layan untuk lebih menyadari bahwa tugas menjadi kakak layan itu sebuah tugas yang diberikan oleh Tuhan. Sehigga dijalankan dengan penuh semangat, kreatif, dan bertanggungjawab. Dan juga dengan kegiatan seperti ini kakak layan dapat saling mengenal dan memahami satu dengan yang lainnya. M1 - skripsi Y1 - 2021/11/27/ ID - katalog6590 EP - 66 KW - Spiritualitas KW - Guru KW - Kakak layan KW - Pelayanan anak PB - Universitas Kristen Duta Wacana TI - SPIRITUALITAS GURU DALAM DIRI KAKAK LAYAN PELAYANAN ANAK DI GEREJA PROTESTAN INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT MARGA MULYA YOGYAKARTA AV - restricted A1 - 01160011, Ryan Chandra Riupassa UR - https://katalog.ukdw.ac.id/6590/ ER -