%A Patrisia Priscilla Rajagukguk 12170172 %I Universitas Kristen Duta Wacana %X Penelitian ini dilakukan dengan tujuan menguji dan mengetahui pengaruh pengetahuan wajib pajak, kesadaran wajib pajak dan sanksi pajak terhadap kepatuhan wajib pajak dalam membayar pajak bumi dan bangunan. Populasi yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu wajib pajak di daerah Perumahan BTN Bumi Indah Kamoro pada Kabupaten Mimika yang terdiri dari 100 responden. Data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data primer dengan menggunakan kuesioner. Pengambilan sampel dalam penelitian ini yaitu dengan menggunakan skala likert dan diperoleh sampel sebanyak 100 responden. Pengujian hipotesis pada penelitian ini menggunakan uji korelasi berganda dengan menggunakan program SPSS V.20 for Windows. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan dapat dinyatakan bahwa variabel pengetahuan wajib pajak, kesadaran wajib pajak dan sanksi pajak berkorelasi positif terhadap kepatuhan wajib pajak. %D 2021 %L katalog6536 %T HUBUNGAN PENGETAHUAN WAJIB PAJAK, KESADARAN WAJIB PAJAK DAN SANKSI PAJAK TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK DALAM MEMBAYAR PAJAK BUMI DAN BANGUNAN (STUDI KASUS DI PERUMAHAN BTN BUMI INDAH KAMORO) %K Kepatuhan wajib pajak, Pengetahuan wajib pajak, Kesadaran wajib pajak, Sanksi pajak