%0 Thesis %9 Bachelor %A 61160125, William Alberth Lazarus %A Universitas Kristen Duta Wacana, %B Arsitektur %D 2021 %F katalog:6454 %I Universitas Kristen Duta Wacana %K Pusat Informasi, Pantai, Pariwisata, Arsitektur modern %T PERANCANGAN PUSAT INFORMASI WISATA KAWASAN WISATA PANTAI LASIANA KOTA KUPANG %U https://katalog.ukdw.ac.id/6454/ %X Pariwisata Di Nusa Tenggara Timur dalam beberapa tahun ini terus berkembang di mana melimpahnya atraksi wisata alam dan budaya yang menjadi daya tarik wisata bagi wisatawan nasional maupun internasional, Dengan potensi tersebut fasilitas wisata yang sesuai dengan potensi wisata yang ada sangat penting untuk pengembangan lokasi wisata serta mengintegrasikan wisata - wisata yang ada. Kota Kupang merupakan salah satu daerah di Provinsi NTT yang menjadi tujuan wisata yang bisa terlihat dari tingkat kunjungan wisata, maka dari itu pengelolaan fasilitas wisata sangat penting dalam memenuhi kebutuhan wisatawan. Dengan potensi wisata yang ada belum tentu suatu tempat wisata dapat memaksimalkan, kondisi fasilitas yang tidak memadai serta tidak memaksimalkan potensi wisata yang ada mengakibatkan tingkat kunjungan wisata tidak maksimal, salah satu masalah yang ada di Kota Kupang adalah belum terintegrasinya satu tempat wisata dengan tempat wisata yang lain, salah satu aspek yang mempengaruhinya adalah keterbatasan informasi mengenai kegiatan, lokasi, potensi yang belum dikelola dengan baik, kemudian dari aspek wisata belum adanya ciri khas lokasi yang dapat memperkuat identitas tempat wisata tersebut. Perancangan Pusat Informasi Wisata di Pantai Lasiana Kota Kupang ini diharapkan dapat menyelesaikan permasalahan yang ada di Kota Kupang dan Pantai Lasiana sendiri sebagai tempat wisata yang memiliki potensi keindahan alam dan budaya yang ada, dengan adanya Pusat Informasi di Pantai Lasiana diharapkan tempat - tempat wisata di Kota Kupang ataupun NTT dapat terintergrasi sehingga dapat meningkatkan kunjungan wisata, kemudian Pusat Informasi di Pantai Lasiana dapat menampung kegiatan - kegiatan wisata serta potensi alam maupun budaya yang ada di Lasiana sehingga dapat menjadikan Pantai Lasiana ini Pantai yang ikonik dengan harapan pengunjung dapat merasa nyaman serta aman ketika berwisata di Pantai Lasiana.